Topic
Home / Narasi Islam / Artikel Lepas (halaman 36)

Artikel Lepas

Valentine’s Day, Hari Kasih Sayang Kok Merusak?

Generasi muda kita adalah mereka yang lagi senang-senangnya mengikuti apa yang menjadi trend saat ini. Tanpa diberikan pemahaman, mereka akan melakukan apa saja supaya tidak dikatakan kuper, kudet, gak gaul oleh teman-teman lainnya. Budaya ikut-ikutan ini lah yang kadang tidak tersaring oleh para remaja, sehingga tidak mempertimbangkan baik buruknya setelah mereka melakukan sesuatu. Mari sama-sama semua pihak untuk menyelamatkan generasi muda dari kerusakan-kerusakan yang ditimbulkan dari budaya-budaya asing yang tidak sesuai dengan budaya indonesia sebagai bangsa ketimuran, apalagi tidak sesuai dengan norma agama yang kita anut

Baca selengkapnya »

Kisah Dua Anak Petani Buta Huruf yang Meraih Gelar Doktor Bersamaan

Selama menjalani perkuliahan S1-S2-S3 tentulah tidak selamanya mulus. Ada berbagai hambatan dan rintangan yang menemani perjalanan kuliahnya. Ada saja masalah yang menganggu dan mencoba menghalangi untuk bisa lulus tepat waktu. Masalah biaya salah satu kendala yang paling sering menggangu, sebab sangat berat untuk minta uang ke orang tua ketika ada kebutuhan, sebab ia sadar betul bahwa orang tuanya hanya seorang petani Gula (anak pa’golla).

Baca selengkapnya »

Menikah, Seberapa Siap?

Bersiaplah, atau bersikap. Karena kau bukan mencari seorang pembersih rumah maupun koki handal. Juga bukan membutuhkan seorang pembenar atap bocor maupun jasa antar ke mana saja. Saat kau siap mengucap perjanjian yang menggetarkan arasy dan didengar segenap penduduk langit, saat kau bersedia menanggung apa yang akan tertanggung, kau telah memilih perempuan yang akan kau tanggung dosanya selama sisa usia yang ada, kau telah memilih laki-laki yang akan kau taati sepanjang usia, katakan ini pada walinya.

Baca selengkapnya »

Taman Surga Mulai Sepi

Tidak heran dan sudah menjadi kebiasaan para generasi umat pada saat ini, seperti pacaran, berkelahi, ugal-ugalan. Lebih sering kita lihat mereka berada di tempat-tempat wisata dan tempat sepi untuk mengisi waktu dengan pasangannnya daripada memakmurkan masjid dan surau. Bahkan peran orang tua di rumah tidak pernah mengontrol anaknya untuk mendirikan shalat, apalagi shalat berjamaah di sana.

Baca selengkapnya »

Ujian Takwa

Maka dari itu cintailah amalan lebih dari fadhilahnya, dan cintailah Dzat yang menganugerahkan lebih dibanding karuniaNya. Hingga kita siap meneladani Rasulullah yang berdiri munajat dalam shalat panjang hingga bengkak-bengkak kakinya, beristighfar tak kurang dari 100 kali sehari dengan linangan air mata . Padahal beliau adalah “Ma’shum” yang tiada berdosa, dan dijamin surga.

Baca selengkapnya »

Guru Cilik dari Ujung Kulon

Sangat disayangkan jika potensi yang dimilikinya harus berakhir sampai dibangku MI, setelah menamatkan MI ia punya keinginan untuk melajutkan pendidikannya ke SMP hingga jejang pendidikan tinggi, namun keinginannya berbeda dengan keinginan orangtuanya, ia ingin dimasukkan ke pesantren yang hanya bergelut dengan kitab kuning yang menurutnya pengetahuannya hanya akan sebatas itu saja yaitu sebatas ilmu yang diajarkan di lingkungan pesantren, lalu bagaimana dengan cita-cita yang ia semai dari dulu akankah kandas sampai disitu? Inilah yang tidak diharapkan namun tidak banyak yang bisa ia lakukan kecuali hanya menuruti keinginan orang tuanya itu.

Baca selengkapnya »

Al ‘Aliim

Al ‘Aliim adalah salah satu asmaul husna yang artinya Allah Maha Mengetahui. Al ‘Aliim mengadung makna yang luas dan dalam. Pemaknaan yang mudah di ingat bahwa segala sesuatu baik dilangit dan di bumi yang sudah terjadi atau belum Allah swt mengetahuinya. Apa saja yang akan turun dari langit Allah mengetahuinya. Entah berupa air, meteor, salju, es atau lainnya. Apa yang akan keluar dari bumi Allah swt juga mengetahui. Apa yang akan terucap dari bibir manusia Allah juga mengetahuinya. Apa yang akan terjadi di Mesir, Suriah, Palestine, Indonesia dan negeri-negeri lainnya setelah hari ini Allah swt mengetahuinya. Tidak ada yang tidak diketahui Allah swt. Semuanya sudah dalam pengetahuan Allah swt baik yang ghaib maupun yang nyata.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization