Topic
Home / Pemuda (halaman 6)

Pemuda

Pejuang Seberang

“Itulah bedanya agama kita. Agamaku mengatur segala hal yang berkaitan dengan hidup manusia mulai dari yang terkecil hingga yang terbesar. Kamu tahu, dalam agama kami, kami pun diajarkan bagaimana caranya cebok, hehe. Jadi bagaimana mungkin tidak ada aturannya untuk suatu hal yang penting seperti ini. Jika muslim sampai salah dalam hal ini, ini akan menjadi kesalahan kolektif, dosa kolektif. Kami semua bisa kecipratan dosa bila tidak turun memperingatkan.”

Baca selengkapnya »

Perempuan di Kereta

Aku bergeming, kemudian dia melanjutkan ceritanya. Dia asli Jakarta dan juga sedang kuliah S2 di salah universitas negeri di Jakarta, datang ke Bandung untuk menemui seseorang yang katanya penting baginya. Sebut saja nama perempuan ini Chelsy dan seseorang yang penting baginya itu bernama Angga. Chelsy dan Angga dulunya satu kampus dan satu kelas ketika masih kuliah S1 di Jakarta. Sejak semester dua, mereka berkomitmen untuk menjalin hubungan yang menurut mereka lebih serius dan hubungan itu berlanjut hingga kejadian yang terjadi beberapa jam lalu mengakhiri semua yang pernah mereka rajut.

Baca selengkapnya »

Be a Real Muslim

Keimanan seseorang akan senantiasa terjaga jika lingkungannya pun tergolong lingkungan yang Islami yakni dengan diterapkannya aturan Islam ditengah-tengah masyarakat, insya Allah kehidupan yang selalu didambakan berupa kehidupan yang sejahtera, tenang bahkan selamat dan bahagia dunia akhirat hanya dapat dirasakan ketika Islam tegak di muka bumi. Wallahu a’lam bi ash-shawab.

Baca selengkapnya »

Mengenal Kalender Hijriah

Aneka problematika penentuan awal bulan yang tak kunjung usai hingga hari ini sejatinya adalah tantangan bagi para pengkaji dan peneliti di bidang ini. Bahwa betapapun hal ini merupakan ranah ijtihad yang membuka ruang perbedaan pendapat, namun dalam tataran konteks idealis dan logisnya seyogianya perbedaan itu harus tiada. Oleh karena Islam adalah agama yang sangat menekankan arti penting persatuan, wallahu a’lam.

Baca selengkapnya »

“Tingkat Dewa”

Mungkin ini hal yang sederhana kawan, tapi kalau kita renungkan sedikit, ternyata mungkin perlu dipertanyakan lagi bagaimana kedudukan Iman di hati kita, bagaimana kekokohan Aqidah kita, yang yakin kepada Allah sebagai satu-satunya Illah, yang Tiada Tuhan selain Dia, dan kita mengaku takkan menyekutukan apapun dengan selain Allah SWT.

Baca selengkapnya »

Rindu si Penguntit Cilik

Putri sangat menikmati saat-saat dia mengumpulkan asam bersama Dila. Namun tak jarang sifat usilnya tak bisa di tahan. Apalagi kalau melihat sarang tawon yang suka menempel di batang asam, meski takut dia tetap berusaha mencari cara untuk merusaknya. Melempar dengan batu atau menjuluknya dengan galah, hingga tiba saatnya Putri benar-benar tobat, berhenti mengganggu sarang tawon.

Baca selengkapnya »

Terlahir Kembali

Yunita masih di tempat tidur, terus memikirkan mimpinya. Apakah itu efek dari buku filsafat yang ia baca semalam dengan terus memaksakan diri? Akhirnya ia jadi memimpikan para filsuf yang saling berdebat mencoba memecahkan masalah pribadinya. Tapi para filsuf mimpi tetap tak bisa memberikan solusi apapun. Tak satu suarapun yang bermakna, semuanya hanya seperti dengung lebah yang terpantul dari dinding ruangan luas itu.

Baca selengkapnya »

Memperluas Jaringan Lembaga Dakwah

Salah satu tujuan didirikannya Salam UI (MMS, 2008:11) adalah Kolektif, maksudnya mengembangkan dan meningkatkan ukhuwah islamiyah yang dikenal dalam salah satu amal islami, sebagai sebuah bentuk amalan yang dapat mewujudkan terciptanya persatuan dan kesatuan, yang dalam hal ini dapat pula dijadikan sarana untuk terciptanya integrasi mahasiswa muslim di Universitas Indonesia. Selain Salam UI menghimpun mahasiswa muslim se UI dan bagi mereka yang sudah memiliki identitas pengurus, maka tugas mereka sesudah menyatukan mahasiswa muslim adalah meningkatkan ukhuwah Islamiyah kepada individu, kelompok, dan institusi lain.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization