Topic
Home / Narasi Islam (halaman 372)

Narasi Islam

Berisi artikel-artikel keislaman pada topik-topik tertentu seperti ekonomi, politik, sosial, dll.

Menghargai Kehidupan

Ibadah ritual (hablum minallah) belumlah cukup, sehingga harus dibuktikan lagi di tengah-tengah pergaulan dengan sesama manusia (hablumminannas). Kecintaan kepada Ilahi dinyatakannya dalam bentuk penuh manfaat yang bersulam kasih kemanfaatan. Hatinya akan terus-menerus diketuk, sabda Rasulullah SAW: “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya.”

Baca selengkapnya »

Saat Dia Jodohmu

Beban dakwah yang diemban kader dakwah, berat terasa. Setangguh apapun seorang ikhwan, bisa jadi beban itu membuatnya letih dan lelah. Maka, dia perlu ada seseorang yang mampu menopang dan bisa berbagi keletihan dan kelelahan itu. Seorang sahabat dalam dakwah, memang bisa berperan dalam hal itu. Tapi seorang sahabat punya kekurangan.

Baca selengkapnya »

Bunda, Sekolah Pertamaku

Nabi SAW bersabda, “Setiap anak dilahirkan dalam keadaan fitrah (suci). Ibu bapaknyalah yang menjadikannya Yahudi, Nasrani, atau Majusi.” (HR Al-Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah). Secara jelas Rasulullah dalam hadits mengisyaratkan, bahwa dalam kefitrahan anak sejak lahir peran orang tualah yang berfungsi menjadikan anak tersebut baik atau sebaliknya.

Baca selengkapnya »

Saatnya Meraih Kemenangan

Kembali kita buka lembaran-lembaran sirah, akan kita dapati, para sahabat-sahabat yang menjadi pahlawan, yang mendapatkan syahadah. Lalu apa yang menjadikan mereka seperti itu? Jawabnya adalah, karena mereka kokoh, kuat dari sisi jasmani maupun ruhani. Segala perintah yang dianjurkan oleh Rasulullah saw mereka jalani.

Baca selengkapnya »

Hari-Hari Istimewa Dalam Islam

Islam telah memiliki banyak hari istimewa bagi umatnya yang seharusnya membuat mereka bahagia dan bangga, yang selayaknya mereka nantikan kedatangannya karena di dalamnya memiliki banyak keutamaan yang tidak dimiliki hari-hari lainnya. Semoga Allah Ta’ala memberikan petunjuk kepada kita semua.

Baca selengkapnya »

Introspeksi Akhir Tahun

Tak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2012. Sedih susah, gundah gulana, galau berjaya, bahagia dan damai bercampur aduk menjadi satu. Waktu yang kita punya selama tahun 2012 akan segera berakhir. Waktu yang notabene jumlahnya sama, 365 hari. Namun, dengan waktu yang sama tersebut, setiap orang memiliki output atau hasil yang berbeda.

Baca selengkapnya »

“Aku Tak Butuh Murabbi”

Awal mengenal tarbiyah, Aku merasa telah berada pada jalan orang-orang yang ihsan, yaitu barisan orang-orang yang ingin melakukan perubahan dan bersedia melakukan perubahan terhadap realita saat ini. Perubahan yang diawali dari diri sendiri, keluarga, masyarakat serta bangsa dan negara.

Baca selengkapnya »

Murabbi Bukan Biro Jodoh!!

Dirinya seperti tak rela jika ada saudara atau saudarinya yang melangsungkan pernikahan. Dia berpikir, “padahal umur si fulan dan fulanah notabene jauh di bawah dirinya”. Sehingga, muncul sosok-sosok kader “keder”. Sehingga, tidak sedikit muncul golongan kader galau karena “cinta”. Dulu lebih populer dengan istilah Virus Merah Jambu (VMJ). Di mana mulai dari warna rambut, warna hati, warna langit, warna mushaf, warna buku dalam pandangan kader semua berubah jadi pink. Melankolis. Itu ilusi. Itu khayal. Itu maya. Itu tipuan. Itu bisikan syaitan.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization