Topic
Home / Hasil pencarian untuk: nasehat perkawinan (halaman 31)

Hasil pencarian untuk: nasehat perkawinan

Variabel Penyakit Hati dan Penawarnya

Duhai jiwa! Ketahuilah jika hati seseorang dalam keadaan baik/sehat maka baik pulalah jasmaninya secara keseluruhan dan jika hatinya sudah rusak maka rusak pulalah jasmaninya. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: Ketahuilah, bahwa dalam tubuh terdapat mudghah (segumpal daging), jika ia baik, maka baik pula seluruh tubuhnya. Jika ia rusak, maka rusak pula seluruh tubuhnya. Ketahuilah bahwa segumpal daging itu adalah hati. (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca selengkapnya »

Neo KNIL

Seorang yang ingin mempertahankan kedaulatan negaranya, menjaga kehormatan dan harga diri bangsanya, mengajak untuk bisa berdiri sendiri, akan sangat bertentangan dengan keinginan Negara-negara Imperialis yang menjadi majikan Neo KNIL tersebut. Mereka menginginkan Negara jajahan terus berada dalam keadaan ketergantungan yang terus-menerus, sehingga mudah dikendalikan. Saat itulah dua kepentingan bertemu. Si Majikan bagaimana bisa terus menjajah, si Neo KNIL yang sudah SAKAU berkeinginan bagaimana roti dan keju plus candu syahawat tadi tidak boleh putus. Ketika Negara berdaulat, kehormatan dan harga diri terjaga di situlah nafsu liar yang akan merusak negara sangat dibatasi, sehingga si Jongos tadi merasa terancam kepentingannya.

Baca selengkapnya »

Hilang di Pesta

Terjadi kepanikan luar biasa. Orang-orang yang pertama berlari adalah penduduk yang rumahnya terletak di dekat bukit. Mereka teringat anak istri yang mereka tinggal di rumah. Seribu bayangan tentang kematian menguasai pemikiran mereka. Mereka tak lagi peduli dengan hujan yang teramat deras, serta sendal yang tak sempat mereka kenakan atau batu tajam yang mereka langkahi. Mereka lari secepat mungkin, berharap keluarga mereka selamat. “Pak Lurah, bagaimana ini? Bagaimana jika ada warga yang meninggal?” Li’in nampak begitu panik. Ia gamang antara ikut berlari atau tetap tingal menemani pak lurah yang kini diam mematung dan kemudian jatuh terduduk di kursinya.

Baca selengkapnya »

Seni Menyentuh Hati

“Sesungguhnya di dalam tubuh manusia itu ada segumpal daging, apabila daging itu rusak, maka rusaklah seluruh organ tubuhnya, begitu sebaliknya. Segumpal daging itu adalah hati” (HR. Bukhari, Muslim). Hadist di atas menggambarkan bagaimana pentingnya menjaga hati, hati yang mudah terbolak-balik oleh sebuah keadaan. Sayid Qutb mengatakan, mengikat hati itu lebih penting untuk didahulukan sebelum memberi nasihat. Karena dengan hati yang terikat akan mudah untuk menerima nasihat, akan tetapi sebaliknya sehebat apapun dalam memberi nasehat kalau hati tidak menyatu maka akan sulit menerima. Sehingga ilmu yang diberikan akan sulit untuk dipahami.

Baca selengkapnya »

Kisruh Kurikulum Baru Mesir, Nafikan Revolusi 25 Januari dan Puji Kubu Pro-Kudeta

Organisasi Keadilan dan Pembangunan meminta agar Menteri Pendidikan dan Pengajaran dicopot dari jabatannya, termasuk juga mereka yang turut serta dalam pembuatan kurikulum tersebut. Zaidan Al-Qanaain, penasehat dari organisasi ini mengatakan, kementerian pendidikan bertanggungjawab penuh terhadap kurikulum ini, karena telah melakukan distorsi terhadap sejarah

Baca selengkapnya »

Ngaji Kok Diabsen?

Ini bukan perkara keikhlasan semata, karena ikhlas itu dari hati masing-masing. Mau ikhlas atau tidak ikhlas terserah yang menjalani. Bahkan yang menjalanipun tidak bisa memastikan apakah yang dia perbuat itu ikhlas atau tidak ikhlas. Tapi akan lebih baik lagi kalau apa yang kita lakukan selalu berdoa agar Allah menerima aktivitas kita. Kita juga tidak bisa menjamin orang yang tidak ngisi absen itu aktivitasnya diridhai (dapat pahala) atau tidak, begitu juga sebaliknya.

Baca selengkapnya »

Malam Jodoh

Pada akhirnya kami pun sepakat merevisi prinsip jodoh, kini semestinya prinsip jodoh itu: Berikanlah yang terbaik untuk Allah maka Allah akan berikan yang terbaik untukmu. Cintai Allah sungguh-sungguh (QS. Ali-Imran: 31). Maka Allah akan kirimkan orang yang mencintaimu karena Allah. (MN)

Baca selengkapnya »

Segores Warna yang Terukir di Masa Remaja

Hidup ini adalah proses di mana kita selalu dihadapkan pada suatu pilihan. Seperti apa hidup kita tergantung keputusan yang kita pilih. Mungkin jika aku memilih menerima perjodohan tersebut maka aku tidak akan bisa melanjutkan masa remaja yang penuh dengan cerita. Hidup ini tidak harus selalu melihat dan berorientasi pada hasil tapi cobalah menikmati prosesnya. Di mana dalam proses tersebut banyak menghadirkan semangat, pelajaran, pengalaman dan kecintaan kepada Allah agar kita senantiasa dekat dengan-Nya. Maka jika orang lain menganggap perjodohan ini adalah masalah tapi bagiku hal ini adalah bukti Cinta-Nya padaku. Karena aku selalu melihat masalah dan ujian adalah bukti kasih sayang-Nya padaku.

Baca selengkapnya »

Asmara Tetra Diez

Rina berlari ke kamarnya, masih tidak percaya dengan nama yang tertera di undangan itu. Dia adalah senior idaman semua wanita di kampusnya dulu, yang juga merupakan kampus Ratri, Lusi dan Risma. Hayunda merupakan mantan ketua BEM yang sangat terkenal dengan pesonanya. Siapapun yang didekatinya pasti klepek-klepek. Apalagi Rina. Jadi yang kemaren itu apa? Chatting-chattingannya dengan Hayunda itu buat apa bila yang digandengnya ke pelaminan adalah Risma. Si pendiam yang tidak banyak kisah itu. Dan Rina kali ini sesenggukan, menangis sepuasnya di dalam kamar. Menangisi kebodohannya selama ini. “Dasar lelaki……, jahat…., hiks…, jahattttt…….” Rina hampir mencabik-cabik bantal yang ada dalam dekapannya. Sementara itu Risma masih panik kebingungan memperhatikan dua orang temannya yang masih belum sadarkan diri. Lusi dan Ratri masih saja pingsan. “Ya Allah apa salahku….??” Jeritnya dalam hati.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization