Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Erdogan Ultimatum Prancis

Erdogan Ultimatum Prancis

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. (aa.com.tr/ar)

dakwatuna.com – Ankara. Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memberi tanggapan terhadap tindakan Prancis yang menerima delegasi teroris (Pasukan Demokratis Suriah/ PYD dan PKK). Menurut Erdogan, tindakan itu merupakan simbol permusuhan terhadap Turki, seperti dilansir aa.com.tr/ar, Jumat (30/03/2018).

Pada Kamis (29/03) kemarin Prancis menerima delegasi Pasukan Demokratis Suriah. Melalui pernyataan resmi Istana Elysee disebutkan, “Presiden Macron berharap ada perundingan antara Pasukan Demokratis Suriah dan Turki dengan dukungan Prancis dan masyarakat internasional.”

Menurut Erdogan, Prancis telah menabuh genderang permusuhan terhadap Turki. “Mereka yang menerima teroris di istananya cepat atau lambat akan menyadari bahwa itu keliru,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Erdogan juga mempertanyakan motiv Prancis terkait mediasi. Erdogan mengatakan, “Siapa kalian hingga menyuarakan mediasia antara Turki dan organisasi teroris?”

Erdogan juga menyebut pernyaaan resmi Elysee terkait mediasi Turki dan Pasukan Demokratis Suriah melampaui batas. Menurutnya, Prancis tidak memilik hak apapun dalam hal tersebut.

“Aku berharap Prancis tidak meminta bantuan kita saat kota mereka diserang para teroris yang kabur dari Suriah dan Irak,” tegas Erdogan.

Pada kesempatan yang sama, Erdogan juga bertekad akan membersihkan wilayah di sepanjang perbatasan Turki-Suriah hingga Irak dari unsur-unsur teroris. Menurutnya,  pihak militer Turki tengah mempersiapkan operasi untuk itu. (whc/dakwatuna)

Sumber: Anadolu Ajansı Arabıc

Redaktur: William

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization