Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / DPR RI Segera ke Palestina Berikan Dukungan dan Bantuan

DPR RI Segera ke Palestina Berikan Dukungan dan Bantuan

Anggota DPR Fraksi PKS, Al Muzzammil Yusuf. (fpks.or.id)

dakwatuna.com – Bandar Lampung. Koordinator Kaukus Parlemen Indonesia untuk Palestina, Almuzzammil Yusuf, mengatakan, DPR RI akan segera mengirimkan delegasi untuk memberikan dukungan politik dan bantuan kemanusiaan di Palestina.

“Insya Allah DPR akan berangkatkan delegasi ke Palestina sekitar akhir November atau awal Desember 2012 yang terdiri perwakilan Komisi I dan Group Kerjasama Bilateral Indonesia-Palestina DPR RI. Delegasi ini mungkin akan dipimpin langsung Ketua DPR RI, Pak Marzuki Alie,” ujar politisi senior dari Partai Keadilan Sejahtera ini dalam siaran persnya, Senin (19/11/2012).

Agenda utama tim ini, ungkap Muzzammil, adalah melakukan upaya diplomasi untuk mengecam dan mengucilkan Israel di dunia Internasional, memberikan dukungan politik keanggotaan Palestina di PBB, dan menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada rakyat Palestina. “Selain itu kami juga mendorong agar Kantor Perwakilan Indonesia di Palestina bisa segera didirikan agar Indonesia bisa maksimal membantu rakyat Palestina disana,” ungkap politisi asal Lampung ini.

Muzzammil juga mengajak lembaga kemanusiaan, ormas keagamaan, LSM, dan masyarakat Indonesia yang peduli agar bersama-sama berkontribusi membantu rakyat Palestina yang sedang dijajah oleh Israel. “Bantuan bisa dalam bentuk apapun, bisa berupa obat-obatan, makanan, uang, pakaian, sikap politik, akses pendidikan, dan sebagainya,” ujarnya.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini mengapresiasi peran Pemerintah Turki dan Mesir yang telah mengecam Israel secara terbuka dan memberikan dukungan diplomasi dan kemanusiaannya lebih awal kepada Palestina sejak Israel menyerang Palestina beberapa pekan lalu. Sebagai negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia, Muzzammil berharap agar Pemerintah dan rakyat Indonesia bisa bekerjasama dan bersinergi membantu rakyat Palestina.

“Keberpihakan rakyat dan Pemerintah Indonesia ini merupakan panggilan Konstitusi RI yang menolak segala bentuk penjajahan dan mendukung setiap negara untuk merdeka dari jajahan negara lain,” ujar dia kemudian. (Rusdi Amral/KCM)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (2 votes, average: 6.00 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization