Topic
Home / Berita / Internasional / Eropa / Politisi Swedia: Awas, Anda Akan Menjadi Muslim Jika Memakan Daging Halal

Politisi Swedia: Awas, Anda Akan Menjadi Muslim Jika Memakan Daging Halal

Michael Ohman, salah satu pemimpin sayap Partai Nasional Demokrat Swedia mengatakan bahwa daging halal bisa membuat seseorang menjadi muslim (se.linkedin.com)
Michael Ohman, salah satu pemimpin sayap Partai Nasional Demokrat Swedia mengatakan bahwa daging halal bisa membuat seseorang menjadi muslim (se.linkedin.com)

dakwatuna.com – Stockholm.  Seorang politisi Swedia membuat kegaduhan di dunia maya, dengan mengatakan makanan halal memiliki kekuatan magis yang dapat mengubah seseorang menjadi Muslim, alias mualaf.

Adalah Michael Ohman, salah satu pemimpin sayap Partai Nasional Demokrat Swedia, yang mengatakan hal itu kepada surat kabar Sala Allehanda.

“Anda akan menjadi Muslim jika memakan daging halal,” ujar Ohman, seperti dikutip surat kabar itu dan dipublikasikan inilah.com.

Menjawab pertanyaan wartawan apakah daging halal memiliki kekuatan magis, Ohman mengatakan; “Justru itulah saya memperingatkan semua orang agar tidak mengkonsumsi daging dan makanan halal.”

“Orang-orang Muslim menyusupkan makanan halal di semua pasar dan toko,” lanjutnya.

Ohman adalah anggota Partai Nasional Demokrat dari Heby, sebuah kota kecil di Swedia. Pada pemilu terakhir, Partai Nasional Demokrat meraih 20 persen suara.

Pernyataannya adalah kampanye larangan daging halal di sekolah-sekolah lokal, karena melawan hukum kesejahteraan hewan.

Metode tradisional untuk menghasilkan daging halal adalah dengan menggorok hewan. Di Swedia, semua rumah potong hewan menggunakan pemotong mesin.

Adrian Groglopo, profesor ilmu politik Universitas Gothenburg, mengatakan mengutuk daging halal tidak mungkin mendapat dukungan luas karena mayoritas rakyat Swedia mendukung pluralisme dan menerima nilai-nilai Islam.

“Namun, jika pemilu saat ini diselenggarakan Partai Nasional Demokrat kemungkinan akan meraih 20 persen suara lagi,” ujarnya.

“Karena ada Islamophobia di empat partai,” ujarnya.

Menjawab pertanyaan Russia Today apakah mengatakan daging halal mengandung kekuatan magis bisa diterima masyarakat, Groglopo mengatakan; “Itu pernyataan konyol. Lebih konyol lagi pernyataan bahwa daging halal bisa mengubah seseorang menjadi Muslim.”

Groglopo melihat Ohman sedang meneror Muslim politis.

Komentar Ohman diejek secara luas di media sosial. Salah satu pengguna media sosial menulis; “Bagaimana jika Anda mencampur daging halal dengan kosher? Yang ajaib adalah yang terkuat?”

Kosher adalah kata dalam Bahasa Ibrani, yang artinya relatif sama dengan halal.

Islam adalah agama resmi kedua di Swedia. Jumlah pemeluknya lebih dari setengah juta jiwa dari total jumlah penduduk Swedia yang mencapai 8,9 juta jiwa. Sementara mayoritas penduduk negara seluas 449.964 km persegi ini beragama Nasrani. Selebihnya adalah pemeluk Hindu, Buddha, dan ateis. (baca: Muslim Swedia Berkembang Pesat)

Meski terbilang baru berkembang di Swedia, namun jumlah orang yang memeluk agama Islam terus bertambah banyak, terutama karena komunitas Muslim di sana tidak mendapatkan kendala dalam menjalankan syiar dan simbol-simbol peribadatan Islam. Juga berdirinya masjid-masjid dan lembaga-lembaga serta pusat kajian Islam di hampir setiap kota di Swedia

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization