Topic
Home / Arsip Kata Kunci: indah (halaman 2)

Arsip Kata Kunci: indah

Indahnya Alquran dan Ramadhan

Ramadhan, di mana umat Islam sedang berada di dalamnya adalah bulan yang sangat istimewa. Jika hidup ini seperti handphone, maka Ramadhan ibarat charger yang akan menghidupkannya. HP dapat digunakan dengan baik setelah di-charge. Begitu pula dengan Ramadhan, ia akan menjadi charger bagi hidup manusia. Selama satu bulan Ramadhan umat Islam di-charge, maka perjalanan hidup 11 bulan berikutnya akan melahirkan banyak perubahan. Hidup yang sebelumnya kering dan gersang, setelah di-charge Ramadhan akan menjadi teduh dan tenang. Hidup yang sebelumnya terasa sulit dan sempit akan menjadi luas dan lapang.

Baca selengkapnya »

Indahnya Tarbiyah

Dalam lingkaran ini selain penyampaian materi dan diskusi juga ada sesi curhat-curhatan.. dalam sesi ini ketika teman-teman mengeluarkan uneg-unegnya mereka semua menangis menceritakan berbgai masalahnya, apakah itu masalah keluarga, Ikhwan/cowok, atau teman sendiri dll. Awalnya hal itu merupakan suatu kebodohan tetapi tidak karena dengan mengeluarkan uneg-uneg itu maka banyak solusi yang ditemukan dalam permasalahan yang dihadapi seorang kader dan tentunya solusi itu dari Allah Swt.

Baca selengkapnya »

Kini, Pelangi Tak Seindah Dahulu…

Ilustrasi penyimpangan seksual, gay

Kita, sebagai seorang yang masih mempercayai Allah SWT sebagai satu-satunya penolong, sudah seharusnya menolak homoseksual dengan keras. Karena, homoseksual jelas keluar dari fitrah manusia dan berpotensi menimbulkan kerusakan di atas bumi, seperti kerusakan sistem sosial dan wabah penyakit. Saat ini di Prancis sedang digodok suatu aturan untuk menghapuskan istilah ‘ibu’ dan ‘ayah’ untuk digantikan dengan hanya istilah ‘orang tua’ karena telah menghalalkan homoseksual, apakah hal demikian yang kita inginkan?

Baca selengkapnya »

Keindahan Cinta Dalam Hidup

Cinta adalah keindahan yang dianugerahkan Tuhan pada manusia. Dengan cinta, kita dapat menebar segala kebaikan. Hanya saja, terkadang manusia lupa bagaimana meletakkan cinta pada tempatnya. Ketika tiga cinta ini mampu kita terapkan dalam hidup, maka keindahan cinta dapat kita raih. Ingatlah bahwa kita belajar cinta bukan dari orang lain, melainkan dari diri sendiri, yaitu dengan memahami arti cinta yang sesungguhnya.

Baca selengkapnya »

Tak Seindah Membuat Kesalahan

Aku percaya orang tuaku memaafkan segala kesalahanku. Semarahnya orang tua tak akan sampai membenci anaknya. Setiap shalatku selalu mendoakan mereka dan aku menjadi lebih mendekatkan diri dengan mereka orang tuaku, bahkan aku mulai menerima larangan mereka, karena aku sudah sadar dengan alasan mereka melarangku selama ini.

Baca selengkapnya »

Indahnya Bersyukur

Allah SWT menjanjikan akan menambahkan nikmat jika manusia itu pandai bersyukur, Allah berfirman “La’insyakartum la’aziidanakum wa la’inkafartum ‘inna’ adzaabii lasyadiid” artinya sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-KU), sungguh adzab-KU sangat pedih. (QS. Ibrahim: 7)

Baca selengkapnya »

Pesan Indah, di Tahun Baru Hijriah

Tak terasa tahun terus berganti; umur semakin menua, ajal semakin mendekat, kesempatan beramal baik semakin terbatas. Semuanya akan terasa sia-sia, ketika seorang muslim tidak mendalami, dan memaknai hakikat pergantian tahun Islam secara menyeluruh. Pergantian tahun yang memiliki nilai filosofi, dan historis tersendiri dalam penetapannya; yaitu peristiwa hijrahnya rasul bersama para sahabat dari mekkah ke madinah (dahulu Yastrib), yang terjadi sekitar 1400 tahun yang lalu.

Baca selengkapnya »

Tetap Bertahan dalam Indahnya Kebersamaan

Agar pertemanan kita bertahan lama. Bahkan di hari yang sangat rentan terjadi permusuhan. Agar kebersamaan kita dalam dakwah tidak hanya untuk saat ini. Bukan hanya di dakwah kampus. Kita akan bertemu suatu saat nanti di kerja-kerja dakwah yang lain. Dan kita pun berharap Allah mempertemukan kita di surga-Nya bersama rekan-rekan seperjuangan yang lain disertai Rasulullah SAW, para sahabat, dan orang-orang shalih. Allahumma aammiin…

Baca selengkapnya »

Indahnya Kebersamaan

Alangkah indahnya dunia ini jika kebersamaan diikat oleh hati yang bersih, jiwa yang tulus, pikiran yang jernih, orientasi yang lurus, tujuan yang jelas, agenda yang transparan serta kepentingan yang tidak berpihak. Tidak ada lagi kawan dan lawan karena semua sudah bersinergi, tidak ada kelompok ini dan itu, karena sudah disatukan dalam langkah yang sama. Tidak ada lagi kasak kusuk, lobby-lobby sembunyi, sikut menyikut, jegal menjegal dan sebagainya. Semua merasakan kepemilikan dan terakomodasi kepentingan pribadinya yang telah lebur menjadi kepentingan bersama. Mudah-mudahan ini bukan mimpi atau khayalan tetapi sebuah obsesi yang harus menjadi kenyataan.

Baca selengkapnya »

Wanita Terindah

“Indah” hanyalah satu dari banyak ungkapan yang bisa disampaikan oleh laki-laki pada wanita yang memiliki banyak keistimewaan. Keindahannya tidak bisa diukur secara sempurna oleh alat ukur apapun ciptaan manusia. “Indah” yang mampu melemahkan tapi juga bisa memberikan optimisme dalam hidup ini. Laki-laki tentu terpikat dengan keindahannya sehingga berusaha mendapatkan wanita dambaan. Sang wanita pun berusaha menjaga keindahannya agar bisa memikat laki-laki idaman.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization