Topic
Home / Berita (halaman 2032)

Berita

Berita dunia Islam, berita internasional, berita nasional, berita daerah, dll.

Kalangan Profesional Dukung Hidayat-Didik

Hasil survei yang dilakukan Laboratorium Fakultas Ilmu Politik Universitas Nasional dan Madani Institute menunjukkan, pasangan Hidayat Nur Wahid-Didik J Rachbini memiliki tingkat popularitas dan keterpilihan (elektabilitas) tertinggi dibandingkan lima bakal peserta Pilkada DKI Jakarta lainnya. Dari survei tersebut terlihat bahwa dukungan terbesar bagi pasangan yang diusung Partai Keadilan Sejahtera ini datang dari kalangan profesional.

Baca selengkapnya »

Hamas: Mengunjungi Al-Quds Saat ini Sama dengan Mengakui Keberadaan Israel

Gerakan Perjuangan Islam Palestina, Hamas kembali menegaskan bahwa pihaknya tidak membenarkan kunjungan yang dilakukan ke Al-Quds selama masih berada di bawah jajahan Zionis Israel. Menurut Hamas pihak yang sangat diuntungkan dalam ziarah seperti ini tidak lain adalah Zionis, karena ini menjadi moment bagi mereka untuk memperbaiki pencitraan; mengenalkan kepada dunia bahwa Zionis dalam hal ini mendukung terciptanya perdamaian dan kebebasan dalam beragama.

Baca selengkapnya »

Kokohkan Aqidah, IKMI Senai, Johor, Rukyah Massal

TKI kesurupan, gangguan jin dan beberapa permasalahan lain yang mengganggu aktivitas para pekerja Indonesia di Johor, Malaysia adalah salah satu masalah yang banyak di jumpai di sini. Dalam rangka Hari Buruh Internasional yang bertepatan dengan tanggal 1 Mei 2012, Ikatan Keluarga Muslim (IKMI) Senai di Johor, Malaysia, mengadakan acara Rukyah Massal.

Baca selengkapnya »

Muktamar IMM: Jihadul Mubarok Ketua Formatur DPP IMM

Jihadul Mubarok terpilih sebagai ketua formatur Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM) dalam Muktamar XV IMM yang diselenggarakan di Asrama Haji, Medan, Sumatera Utara. Djihadul adalah Manajer Riset Penegak Amanat Reformasi Rakyat (PARRA) Indonesia, sebuah organisasi massa kepemudaan yang berafiliasi dengan Partai Amanat Nasional (PAN) yang dipimpin Hatta Rajasa.

Baca selengkapnya »

Jumlah Muslim di AS Meningkat Tajam

Jumlah penduduk Muslim di Amerika Serikat meningkat tajam dalam satu dekade tarakhir. Dalam sebuah sensus agama di AS yang digelar Asosiasi Statistik dari Badan Keagamaan Amerika, Selasa (1/5) waktu setempat, imbas dari meroketnya populasi warga Muslim AS membuat gereja-gereja di AS kehilangan jamaahnya dan sering kosong saat kegiatan agama.

Baca selengkapnya »

Turki Sulit Mengelak Tren Berjilbab

Semarak berjilbab kalangan muslimah di seluruh dunia, turut berimbas ke Turki. Meski dibentengi paham sekularisme, Turki tidak bisa lagi mengelak. Hasil survei yang dirilis Yayasan Studi Ekonomi dan Sosial yang berbasis di Istanbul, menyebutkan 60 persen perempuan Turki mengenakan jilbab. Fakta itu, menurut Yayasan tersebut, mengindikasikan muslimah Turki tidak lagi larut dalam paham sekularisme guna menunjukan identitas mereka sebagai muslim.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization