Topic
Home / Berita (halaman 1957)

Berita

Berita dunia Islam, berita internasional, berita nasional, berita daerah, dll.

ISVENTURE (Islamic Adventure Leadership Training)

Wanna have a GREAT Adventure and NEW Friends? Come and Join with US.. # ISVENTURE (Islamic Adventure Leadership Training). Bagi kamu yang merasa masih muda, gaul, ingin nambah teman, de el el. Yuuk ikutan acara Training dari FORMAS JIC yang Keren, SPEKTAKULER, dan Dahsyat ini. Khusus buat kamu, para pemuda yang ingin melejitkan potensi dan bermanfaat untuk sesama.

Baca selengkapnya »

IKMI Kawasan Senai Johor Sebar 8 Ekor Sapi

Kawasan perindustrian Perindu III Senai, hari Sabtu (27/10) melaksanakan ibadah Qurban dengan menyembelih 5 ekor sapi di kawasan industri tersebut. Kawasan Senai ini terletak dekat dengan Bandara Internasional Johor, Malaysia. Tahun ini kawasan ini pun menjadi saksi dari meriahnya pelaksanaan ibadah qurban para pekerja Indonesia di Senai Johor Bahru, Malaysia. Puluhan orang hadir memenuhi area qurban sejak pukul 08.00 pagi waktu setempat, dalam rangka ikut membantu dan menyaksikan pemotongan hewan qurban.

Baca selengkapnya »

KAMMI: Tanpa Pemuda, Negara Nihil

Ketua Umum Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI), Muhammad Ilyas mengatakan bahwa negara tanpa pemuda adalah nihil. Menurut dia, pemuda memiliki peran strategis untuk negaranya. Hal itu disampaikan oleh pria yang akrab disapa Ilyas dalam acara Peringatan Sumpah Pemuda ke-84 Tahun, Minggu (28/10) di Sekretariat PP KAMMI.

Baca selengkapnya »

IKMI Johor Semangat Pemuda “Menjadi Muslimah Smart”

IKMI Johor Malaysia di Hari Sumpah Pemuda gelar taklim gabungan dengan tema Menjadi Muslimah Smart, yang dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 28 Oktober 2012. Mulai acara jam 10 sampai 1 siang jelang shalat dhuhur. Bertempat di Masjid Sri Pulai Perdana, Johor-Malaysia. Acara yang dihadiri sekitar 100 orang peserta, terdiri dari TKI dan mahasiswa yang ada di Johor ini berjalan dengan cukup lancar dan penuh semangat.

Baca selengkapnya »

PM Turki Akan Kunjungi Jerman Bahas Soal Suriah

Kanselir Jerman Angela Merkel pada pekan depan mengadakan pembicaraan dengan Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan mengenai hubungan dwipihak dan krisis di Suriah, kata juru bicaranya di Berlin pada Jumat. Erdogan akan tiba di Berlin pada Selasa untuk membuka gedung baru kedutaan Turki dengan Menteri Luar Negeri Ahmet Davutoglu dan timpalannya, Menteri Luar Negeri Jerman Guido Westerwelle.

Baca selengkapnya »

Adhyaksa Dault: Sesama Muslim Harus Saling Bantu dan Tolong-Menolong Dalam Kebaikan

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault mengemukakan minimnya persatuan menjadi faktor penghambat kebangkitan bagi umat Islam yang masih belum optimal dalam memanfaatkan potensi politik dan ekonomi umat Islam. "Salah satu penghambat kebangkitan Islam adalah tidak adanya persatuan di dalam umat," kata Adhyaksa Dault saat menyampaikan khutbah Idul Adha di Masjid Agung Al Azhar, Jakarta Selatan, Jumat (26/10).

Baca selengkapnya »
Figure
Organization