Topic
Home / Berita / Silaturahim / Semarak “Semusim Cinta” Rumaisa Korea  Bersama Teh Ninih dan Ghaida

Semarak “Semusim Cinta” Rumaisa Korea  Bersama Teh Ninih dan Ghaida

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Kegiatan Semarak “Semusim Cinta” Rumaisa Korea Bersama Teh Ninih dan Ghaida, Ahad (24/4/2016), di Korea Selatan. (Phisca Aditya Rosyady)
Kegiatan Semarak “Semusim Cinta” Rumaisa Korea Bersama Teh Ninih dan Ghaida, Ahad (24/4/2016), di Korea Selatan. (Phisca Aditya Rosyady)

dakwatuna.com – Ansan. Puncak Agenda Semusim Cinta sukses digelar hari Ahad (24/4/2016). Kegiatan tersebut menghadirkan ustadzah Ninih Mutmainnah dan putri pertamanya Ghaida Tsurayya yang juga seorang blogger dan desainer Hijab terkenal.

Acara “Seminar Muslimah Cantik dan Bertakwa” (Semusim Cinta) ini merupakan rangkaian dari beberapa agenda dari Rumah Muslimah Indonesia di Korea Selatan (RUMAISA). Agenda keseluruhan meliputi Writing Contest, Hijab dan Beauty Class dan acara puncaknya adalah Seminar bersama Teh Ninih dan Ghaida.

Dalam tausiyahnya, Teh Ninih dan Ghaida menyampaikan bahwa semua wanita itu ditakdirkan cantik, tapi tergantung bagaimana kita menjaga kecantikan yang dikaruniakan Allah tersebut. Apakah akan membuat kita menjadi mulia di hadapan Allah atau malah menjadi sumber fitnah di dunia?

“Sebaik-baik cantik, adalah cantik di hadapan Allah SWT”, ujar istri dai kondang AA Gym itu.

Nurina selaku panitia menuturkan bahwa acara Semusim Cinta ini dihadiri oleh 100 orang lebih yang datang dari berbagai kota di Korea, seperti Seoul, Suwon, Daejeon dan lainnya. Acara ini selain sebagai taklim untuk muslimah juga diharapkan bisa menjadi media silaturahim antar muslimah Indonesia yang berada di Korea Selatan.

Turut menyemarakkan acara tersebut, penampilan dari Tim Hadroh Nababa dari Masjid Al-Ikhlas Uijeongbu dan penampilan spesial dari adik-adik Rumaisa School. Di lokasi juga diramaikan oleh beberapa stand bazar yang menyediakan makanan khas Indonesia, aneka busana muslim dan muslimah, serta berbagai produk lainnya. (Phisca/dakwatuna.com/hdn)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...
Ketua Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Korea Selatan Periode 2017-2018. Ketua Indonesian Muslim Student Society in Korea Periode 2016-2017. Lulusan master di Computer Science and Engineering Seoul National University, pernah menjadi Researcher Assistant di Sungkyunkwan University, Korea. Suka traveling, menulis, coding, dan blogging. Memiliki semboyan, beraksilah niscaya Allah akan mereaksikan ikhtiarmu!

Lihat Juga

Semusim Cinta, Ajang Menambah Ilmu dan Silaturahim Akbar WNI Muslimah Se-Korea Selatan

Figure
Organization