Topic
Home /

Figure Archives: Ahmad Thayyib

Nama lengkap Ahmad Muhammad Ahmad Ath-Thayyib, lahir di Qina, 6 Januari 1946. Syaikh Besar Al-Azhar di atas Mufti di Daarul Ifta, sekaligus juga merupakan jabatan tertinggi di Institusi Al-Azhar yang berpusat di Kairo, Mesir, menggantikan Syaikh DR. Muhammad Sayyid Thanthawy yang wafat pada tahun 2010.

Grand Syekh Al-Azhar Mesir Kunjungi Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru

Kunjungan Grand Syekh seakan mengulang sejarah 50 tahun silam saat Grand Syekh Al-Azhar Kairo, Syekh Mahmoud Syaltout berkunjung ke Masjid Agung Kebayoran Baru pada tahun 1962 dan akhirnya beliau memberikan nama kehormatan kepada Masjid terbesar kala itu di Jakarta Selatan dengan Masjid Agung Al Azhar yang hingga kini tetap konsisten berkiprah menjadi episentrum kegiatan pendidikan dan dakwah sosial komprehensif yang manfaatnya telah dirasakan di seluruh Indonesia.

Baca selengkapnya »

Syiah di Mesir Minta Syaikh Al-Azhar Hadiri Peringatan Asy-Syura

Thahir Al-Hasyimi, anggota asosiasi internasional Ahlul Bait Alaihumussalam, mengundang Syaikh Al-Azhar Asy-Syarif dan kementerian wakaf dan asosiasi riset Islam serta berbagai perkumpulan tarekat, untuk menghidupkan peringatan Asy-Syura di masjid Al-Imam Al-Husein. Ini sebagai upaya menghidupkan aliran Syiah di berbagai masjid di dunia, untuk memperingati kematian Al-Imam Al-Husein di hari Asy-Syura.

Baca selengkapnya »

Al-Azhar: Menentang Pemerintah dengan Kekerasan dan Premanisme adalah Kejahatan

Aksi yang diklaim sebagai demonstrasi damai ini telah didahulu oleh kekerasan, premanisme dan penyerangan terhadap kantor gubernur dan beberapa kantor Ikhwanul Muslimin di provinsi Gharbiyah dan Kafr Syeikh. Setidaknya 100 masa pendukung gubernur Gharbiyah yang baru dilantik itu mengalami luka serius akibat lemparan bata, batu, molotov, senjata api dan senjata tajam, sebagai dampak dari longgarnya keamanan. Di Tanta para preman juga dilaporkan telah mengepung beberapa masjid.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization