Topic
Home / Arsip Kata Kunci: Turki (halaman 58)

Arsip Kata Kunci: Turki

KBRI Himbau WNI di Turki Agar Tingkatkan Kewaspadaan

Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Ankara Turki menghimbau agar Warga Negara Indonesia (WNI) di Turki agar meningkatkan kewaspadaan dan mencermati perkembangan situasi di sekitar. KBRI di Ankara juga mengingatkan agar WNI sedapat mungkin tetap tinggal di rumah/tempat tinggal masing-masing dan sedapat mungkin menghindari tempat/pusat keramaian.

Baca selengkapnya »

Fethullah Gülen Bantah Terlibat dalam Upaya Kudeta di Turki

Pemimpin kelompok oposisi Turki, Fethullah Gülen, membantah keterlibatan diri dan kelompoknya dalam upaya kudeta militer di Turki, Sabtu (16/7/2016) dini hari tadi. Lebih lanjut, Gülen juga mengecam upaya yang membahayakan kehidupan demokrasi itu. Dalam keterangan resminya, Gülen mengatakan, “Kami, pihak oposisi tidak memberikan dukungan dalam bentuk apapun kepada upaya intervensi militer dalam kehidupan berpolitik di Turki. Kami tidak memiliki hubungan apapun dengan upaya kudeta militer di Turki hari ini.”

Baca selengkapnya »

PBB Tolak Upaya Kudeta di Turki

Sekretaris Jenderal PBB, Ban Ki-Moon, menolak upaya kudeta sekelompok militer di Turki. Upaya itu disebut sebagai intervensi militer dalam urusan negara yang tidak dibenarkan. Lebih lanjut, seperti diberitakan Anadolu Agency, Sabtu (16/7/2016), Moon mengatakan, “Intervensi militer dalam urusan negara, di mana pun, tidaklah dibenarkan dan diterima.”

Baca selengkapnya »

Syaikh Yusuf Al-Qardhawi: Salam Hormat untuk Rakyat Turki

Syeikh Yusuf Qardhawi mengatakan, “Allah Taala akan menolong Turki dan rakyatnya yang telah memilih kebebasan dan membantu bangsa-bangsa lemah. Rakyat Turki sudah berkali-kali keluar dari neraka kudeta. Mereka tidak akan mau lagi hidup di bawah kekuasaan kudeta. Berbahagialah rakyat Turki. Demi Allah, Allah Taala tidak akan meninggalkan kalian. Kalianlah yang telah membantu orang lemah, menyambut dan menerima tamu (pengungsi)."

Baca selengkapnya »

Mayoritas Militer Turki Tolak Upaya Kudeta

Para pejabat Turki berulang kali menegaskan bahwa percobaan kudeta yang terjadi Sabtu (16/07/2016) dini hari tadi, tidak mendapat dukungan dari mayoritas militer. Para pelaku tidak akan mampu memaksakan kontrol di semua wilayah. Koresponden Al-Jazeera menukil dari panglima angkatan bersenjata Turki, bahwa mayoritas prajurit tidak ikut serta dalam upaya kudeta. Pihak militer juga menegaskan bahwa yang melakukan upaya kudeta adalah “faksi kecil” di tubuh militer. Sehingga masyarakat tidak perlu khawatir dan hendaknya tetap tenang.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization