Topic
Home / Arsip Kata Kunci: Indonesia (halaman 67)

Arsip Kata Kunci: Indonesia

Benahi Bangsa, PKS Luncurkan Rumah Keluarga Indonesia

Satu lagi langkah nyata dilakukan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berbasis sosial. Dalam suasana memperingati Hari Ibu, partai berasaskan Islam ini meluncurkan program Rumah Keluarga Indonesia (RKI). Ketua DPP PKS Bidang Perempuan, Anis Byarwati mengatakan, berbagai permasalahan yang terjadi dalam masyarakat sebetulnya dapat dicarikan pemecahannya dari keluarga. Karena keluarga adalah pondasi bangsa.

Baca selengkapnya »

Ungkapkan Cinta untuk Ibu Indonesia, Perempuan PKS Gelar Family Expo 2011

Sebagai upaya untuk menularkan semangat meningkatkan kualitas perempuan dan keluarga Indonesia pada masyarakat, Bidang Perempuan DPP PKS bersamaan dengan momentum Hari Ibu menggulirkan kegiatan nasional Hari Ibu dengan Tema “Cinta untuk Ibu Indonesia”. Ketua DPP PKS Bidang Perempuan, Anis Byarwati mengatakan, untuk ungkapkan cinta bagi ibu, PKS menyelenggarakan Family Expo agar berbagai elemen masyarakat tergugah untuk mencintai ibu Indonesia dan bergerak dengan kearifannya masing-masing melakukan perbaikan sehingga kondisi perempuan dan ibu yang tidak menguntungkan dapat diminimalisir.

Baca selengkapnya »

BlackBerry, Tuhan “Baru” Masyarakat Indonesia

Beberapa pekan lalu tepatnya pada tanggal 25 November 2011 kita disuguhkan sebuah tragedi memilukan dan “memalukan”. Bagaimana tidak Mall Pacific Palace menjadi saksi banjir manusia calon pembeli BlackBerry yang sudah rela mengantri dari kamis malam, padahal penjualan baru dibuka pada Jum’at pada pukul 09.30. Bak antrian pembagian sembako dan zakat, antrian di sana pun berujung tragedi.

Baca selengkapnya »

ICMI dan MITI Dorong Kiprah Ilmuwan Muslim

Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) selama ini dikenal sebagai wadah yang menaungi orang-orang pintar yang biasa kita sebut ilmuwan. Rupanya, selain ICMI, banyak pula ilmuwan yang bergabung pada wadah lain bernama Masyarakat Ilmuwan dan Teknolog Indonesia (MITI). Apa saja yang dilakukan dua organisasi ini dalam mendorong kiprah para ilmuwan Muslim di Tanah Air?

Baca selengkapnya »

Indonesia, Harapan Itu Kian Nyata

Sektor ekonomi, Indonesia masih kokoh dari imbas guncangan krisis ekonomi barat, AS dan China beramai-ramai mendekati negeri kaya raya ini dengan berbagai cara. Sektor politik, kematangan demokrasi kita semakin dewasa, justru dengan adanya problematika membuat kedewasaan semakin cepat, sektor olahraga, harta karun Sea Games diraup, dahaga juara pun terobati dan kini motivasi atlet kian meninggi, Nasionalisme masyarakat tak diragukan lagi, walau saat ini masih terlihat di stadion dan tawuran antar pelajar, tapi semua itu bisa diarahkan dalam tataran bela negara, karena sudah ada modal.

Baca selengkapnya »

Renungan Bagi Bangsa Indonesia

Realitas sejarah Indonesia kemarin hari hingga hari ini masih menunjukkan secara nyata betapa Indonesia masih (dan sedang) dihadapkan pada aral melintang yang bukan alang kepalang dalam mewujudkan idealitas luhur tersebut. Ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan datang dari segala penjuru dari dalam maupun luar negeri. Pemberontakan politis dari para separatis yang tidak betah tinggal di NKRI, perilaku korup dan kolusif, terjebak utang global dan seterusnya pembangunan tidak lagi murni demi idealitas luhur. Sebuah era tinggal kandas yang dulu digembar-gemborkan, malah akhirnya menjadi era ’’tinggal kandas’’ seiring dengan ambruknya tahta sang raja orde baru.

Baca selengkapnya »

Mencari Pemimpin Indonesia

Sebagai sebuah bangsa, Indonesia sudah merasakan banyak pemimpin. Pasca kemerdekaan, kita menyelami kehidupan Orde Lama bersama Bung Karno. Selama memimpin banyak peristiwa suka duka mengiringi perjalanan kepemimpinannya. Sampai berujung, “tragedy” kudeta oleh Soeharto yang membangun rezim Orde Baru dan memimpin 32 tahun. Bapak bangsa ini meninggalkan pembangunan yang mewah sekaligus api korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) yang mengakar dari elitis sampai masyarakat bawah.

Baca selengkapnya »

Krisis Ekonomi Eropa, Saatnya Indonesia Diversifikasi Ekspor

Rasa-rasanya sejauh ini baru politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang membicarakan soal strategi perdagangan luar negeri Indonesia di tengah krisis perekonomian yang melanda Eropa. Ecky Awal Mucharam, anggota Komisi VI DPR RI, memperkirakan krisis itu akan berlangsung lama. Begitu juga dengan upaya pemulihannya. Berdasarkan dengan asumsi seperti ini, menurut Ecky, sudah sepatutnya pemerintah Indonesia terdorong untuk melakukan diversifikasi ekspor dengan mencari negara-negara tujuan ekspor lain di luar negara-negara Eropa dan yang diperkirakan terkena dampak krisis Eropa.

Baca selengkapnya »

Indonesia Dukung Keanggotaan Penuh Palestina di UNESCO

Pemerintah Indonesia tetap mendukung keanggotaan penuh Palestina, baik di Perserikatan Bangsa-Bangsa maupun di UNESCO, meski Amerika Serikat menolak keanggotaan penuh bagi Palestina. Menteri Luar Negeri Indonesia, Marty Natalegawa menjelaskan, Indonesia tidak hanya memberikan dukungan bagi Palestina, namun juga menjadi inisiator bagi status Palestina di PBB dan juga UNESCO, dengan perpegang pada formula penyelesaian dua negara yang merdeka bagi penyelesaian masalah Palestina dan Israel.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization