Topic
Home / Arsip Kata Kunci: bid’ah

Arsip Kata Kunci: bid’ah

Apakah Halal Darah Demonstran Damai?

Memerangi pemberontak dan khawarij adalah wajib, namun para ulama menjelaskan bahwa itu mesti didahului peringatan dan pertanyaan kepada mereka, alasan apa mereka memberontak. Itulah yang dilakukan oleh Khalifah Ali Radhiallahu ‘Anhu, saat memerangi Khawarij, dengan mengutus Abdullah bin Abbas Radhiallahu ‘Anhuma terlebih dahulu kepada mereka.

Baca selengkapnya »

Apakah Membaca “Shadaqallahul ‘Azhim” itu Bid’ah?

Assalamu’alaikum Wr. Wb. Hukum membaca Shadaqallahul ‘Azhim, bid’ahkah? (Yudhi Fadhil, Riau). Jawaban: Sebagusnya lisan kita sebagai penuntut ilmu jangan mudah mengeluarkan kata-kata bid’ah atau haram, terhadap permasalahan yang hakikatnya kita belum tahu. Tahan dahulu. Urusan bid’ah atau haram, adalah perkara besar dalam Islam. Sebab bagi pelakunya diancam neraka oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Baca selengkapnya »

Fatwa-Fatwa Ulama Tentang Mengusap Wajah Setelah Doa; Bid’ah atau Sunnah?

Masalah ini telah diperlisihkan para imam kaum muslimin, bahkan sejak masa sahabat nabi Radhiallahu ‘Anhum. Sebagian membolehkan bahkan menyunnahkan karena ada riwayat yang bisa dipertanggungjawabkan dari sebagian sahabat seperti Ibnu Umar, Ibnu Az Zubeir, dan Al Hasan, yang melakukan hal itu. Sebagian lain melarang itu, bahkan menyebutnya bid’ah dan kebodohan, karena tidak memiliki dasar yang kuat dari Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Baca selengkapnya »

Apakah Marhalah dalam Tarbiyah adalah Bid’ah?

Menuduh bid’ah dan sesat bukanlah perkara kecil, sebab ada konsekuensi dosa besar dan neraka bagi pelakunya. Oleh karena itu, bagi seorang ustadz, muballigh, mu’allim, dan ulama, hendaknya sangat hati-hati dalam menetapkan hukum bid’ah dan sesat kepada sesama muslim. Seorang yang mendalam ilmunya, dia akan mempertimbangkan sebuah masalah dengan penuh perenungan dan hati-hati.

Baca selengkapnya »

PKS Tiga Besar Bukan Bid’ah

"Islam itu diturunkan sebagai rahmatan lil 'alamiin. Itu artinya juga, PKS harus menjadi rahmatan lil Indunisiyyin (Rahmat bagi Indonesia). Maka, kalau PKS jadi tiga besar, baik itu nomor 3 atau nomor 1, itu bukanlah bid'ah," tandas Ketua Fraksi PKS DPR RI Hidayat Nur Wahid disambut pekik takbir massa.

Baca selengkapnya »

Tentang Kaidah “Kita Bantu-Membantu dalam Masalah yang Kita Sepakati, dan Bersikap Toleran Dalam Masalah yang Kita Perselisihkan”

membuat kaidah atau ungkapan. Kita bantu-membantu (tolong-menolong) mengenai apa yang kita sepakati dan bersikap toleran dalam masalah yang kita perselisihkan adalah al-Allamah Sayyid Rasyid Ridha rahimahullah, pemimpin madrasah Salafiyah al-Haditsah, pemimpin majalah al-Manar al-Islamiyyah yang terkenal itu, pengarang tafsir, fatwa-fatwa, risalah-risalah, dan kitab-kitab yang mempunyai pengaruh besar terhadap dunia Islam. Sebelum ini, beliau telah mencetuskan kaidah al-Manar adz-Dzahabiyyah yang maksudnya ialah "tolong-menolong sesama ahli kiblat" secara keseluruhan dalam menghadapi musuh-musuh Islam.

Baca selengkapnya »

Bulan Muharram: Keutamaan, Legenda, Mitos, dan Bid’ah di Dalamnya

Bulan Muharram adalah salah satu dari empat bulan haram atau bulan yang dimuliakan Allah. Empat bulan tersebut adalah, Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharram dan Rajab. Kata Muharram artinya 'dilarang'. Sebelum datangnya ajaran Islam, bulan Muharram sudah dikenal sebagai bulan suci dan dimuliakan oleh masyarakat Jahiliyah. Pada bulan ini dilarang untuk melakukan hal-hal seperti peperangan dan bentuk persengketaan lainnya.

Baca selengkapnya »

Al-Qaradhawi, Peringatan Maulid Tidak Bid’ah

dakwatuna.com – Syaikh Dr. Yusuf Al-Qaradhawi, Ketua Persatuan Ulama Internasional menyatakan bahwa anggapan merayakan maulid Nabi saw. adalah bid’ah, dan setiap bid’ah pasti sesat, dan setiap yang sesat pasti masuk neraka, tidak semuanya benar. Beliau meluruskan, yang kita ingkari dalam hal perayaan maulid adalah ketika ada pencampuradukkan dengan kemungkaran, ketika …

Baca selengkapnya »
Figure
Organization