Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Mahathir: Saya Doakan Semua Dapat Rayakan Ulang Tahun ke-90

Mahathir: Saya Doakan Semua Dapat Rayakan Ulang Tahun ke-90

Dr. Mahathir Muhammad setelah shalat jumat di Masjid Negara Malaysia (malaysiakini.com)
Dr. Mahathir Muhammad setelah shalat jumat di Masjid Negara Malaysia (malaysiakini.com)

dakwatuna.com – Malaysia. Merayakan hari ulang tahunnya ke-90, mantan PM Malaysia, Tun Dr. Mahathir Mohamad, mengungkapkan rasa syukurnya karena masih dapat menyambut hari lahirnya itu.

“Saya bersyukur karena dapat memperingati hari lahir ke-90. Hal ini tidak saya duga sama sekali. Alhamdulillah,” kata Dr. Mahathir sambil tersenyum.

Beliau berkata demikian ketika ditemui Malaysiakini selepas menunaikan sholat Jumat di Masjid Negara Malaysia kemarin di Kuala Lumpur (10/7/2015). Mantan PM Malaysia selama 22 tahun itu melaksanakan shalat Jumat dengan mengenakan baju safari berwarna kelabu gelap dan kopiah hitam.

Turut hadir bersamanya, dua orang anak lelakinya, Datuk Mokhzani dan Datuk Seri Mukhriz, serta dua orang cucunya. Ketika ditanya apa harapannya ketika berulang tahun ke-90 ini, Dr Mahathir dengan ringkas menyatakan dapat terus bergiat aktif dalam membantu masalah negara.

Diminta memberikan ucapan untuk seluruh rakyat Malaysia, Mahathir sambil tersenyum berkata: “Saya berdoa semua orang dapat merayakan ulang tahun (kelahiran) ke-90.”

Seperti biasa, kehadiran Dr. Mahathir senantiasa mendapat perhatian orang banyak yang berebut hendak bersalaman atau bergambar dengan pemimpin yang mendapat julukan Bapak Kemajuan Malaysia itu.

Mahathir hanya tersenyum setiap kali bersalaman dan diajak bergambar oleh orang ramai. Sebelum Dr Mahathir ditemui media, Mokhzani (anak keempat Dr. Mahathir) meminta supaya wartawan tidak mengajukan pertanyaan yang berbau politik kepada ayahnya.

Dalam hal ini, di usia senjanya, pandangan-pandangan Dr. Mahathir masih dinantikan rakyat Malaysia, terutama belakangan ini setelah sorotan terhadap kebijakan PM Malaysia yang sekarang semakin tajam. (malaysiakini/rem/dakwatuna)

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization