Topic
Home / Berita / Internasional / Eropa / Turki Akan Selenggarakan Pemilu Presiden Langsung Pertama

Turki Akan Selenggarakan Pemilu Presiden Langsung Pertama

Presiden Abdullah Gul dan perdana menteri Recep Tayyip Erdogan (alalam)
Presiden Abdullah Gul dan perdana menteri Recep Tayyip Erdogan (alalam)

dakwatuna.com – Ankara. Pada tanggal 10 Agustus mendatang, Turki akan melaksanakan pemilu presiden pertama secara langsung. Sebelumnya presiden Turki dipilih oleh parlemen. Pemilu akan dilakukan di dalam dan luar negeri.

Pemilu presiden langsung adalah salah satu hasil amandemen konstitusi yang dilakukan parlemen atas usulan partai berkuasa AK-Parti. Yang akan menyelenggarakan pelaksanaan pemilu adalah komisi tinggi untuk pemilu.

Pemilu akan dilaksanakan dua kali jika pada tahap pertama tidak ada kandidat pun yang berhasil meraih suara lebih dari 50%. Pemenang pada tahap kedualah yang akan dinobatkan menjadi presiden yang baru.

Pemilih luar negeri akan memberikan suaranya mulai tanggal 31 Juli hingga 3 Agustus di kantor-kantor kedutaan besar dan konsulat Turki yang tersebar di 56 negara. Panitia pemilihan di luar negeri terdiri dari 5 orang, yaitu 3 orang perwakilan partai, dan 2 petugas komisi. Jumlah pemegang hak suara di luar negeri sekitar 2.750.000 orang. Di Jerman saja jumlah mereka 380.903 orang.

Masa jabatan presiden sekarang, Abdullah Gul, akan berakhir pada 28 Agustus 2014. Beberapa waktu lalu, Gul menyatakan tidak akan mencalonkan diri lagi untuk jabatan apa pun, dan ingin mengundurkan diri dari dunia politik. Sedangkan bakal calon kuat dari AK-Parti adalah perdana menteri sekarang, Recep Tayyip Erdogan. (msa/dakwatuna/noonpost)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Ini Alasan Turki Beli Sistem Pertahanan dari Rusia

Figure
Organization