Topic
Home / Berita / Internasional / Australia / Masyarakat Muslim Indonesia di Perth Gelar Kegiatan Pembelajaran Al-Quran

Masyarakat Muslim Indonesia di Perth Gelar Kegiatan Pembelajaran Al-Quran

dakwatuna.com – Masyarakat muslim Indonesia di Perth Australia yang tergabung dalam lembaga Cahaya Hati (CH) Foundation menggelar berbagai kegiatan pembelajaran Al-Quran. Kegiatan mengundang seorang Ustadz asal Bandung – Jawa Barat yang terkenal dengan Metode Quantum Reading Quran (QRQ) yaitu Ustadz Abu Rabbani. Abu Rabbani merupakan direktur Lembaga Tahfizhul Quran (LTQ) Jendela Hati yang berkantor pusat di Bandung – Jawa Barat.

Selama dua pekan sejak tanggal 12 hingga 24 Mei 2014, Cahaya Hati Foundation mengadakan berbagai acara training Al Quran yang meliputi Talaqqi For Trainer 1 (TFT 1), Tahsin For Trainer 2 (TFT 2), Pelatihan Quantum Reading Quran, Sarasehan bersama komunitas muslim Indonesia di Perth, serta Youth Lecture juga tentang Quantum Reading Quran.

Humas CH Foundation, Susi Mulia Sari, menjelaskan bahwa Talaqqi for Trainer 1 (TFT1) diperuntukkan untuk para peserta TFT tahun lalu dan yang sudah terlibat dalam proses pengajaran tahsin dan TPA di Perth – Australia Barat. Sedangkan Tahsin For Trainer 2 (TFT2) diperuntukkan untuk para peserta TFT tahun lalu dan mereka yang mempunyai komitmen untuk membantu dalam proses pengajaran tahsin dan TPA di bawah lembaga Cahaya Hati Foundation.

Sementara itu, lanjut Susi, program Quantum Reading Quran (QRQ) diperuntukkan untuk masyarakat umum yang ingin mengetahui cara cepat belajar Al-Quran dengan syarat sudah mengenal huruf hijaiyah sehingga lebih gampang dalam mengikuti metode QRQ tersebut. Yang menarik adalah kegiatan Quantum Reading Quran tidak hanya diikuti oleh masyarakat muslim asal Indonesia saja tetapi juga menarik  minat warga muslim asal negara lain yang juga ingin mendalami metode belajar membaca Al-Quran yang benar dan mudah tersebut.

Cahaya Hati Foundation sebenarnya sudah dikenal luas oleh masyarakat muslim Indonesia di Perth sebagai lembaga yang bergerak dalam pengajaran Al-Quran. Dengan motto-nya “Building Community Through Quran” lembaga ini telah diakui keberadaannya oleh masyarakat muslim Indonesia di Kota Perth. Hal tersebut karena lembaga-lembaga TPA yang berada di beberapa wilayah sekitar Australia Barat ada di bawah koordinasi Cahaya Hati Foundation, demikian seperti rilis yang diterima redaksi dakwatuna.

Kegiatan workshop Quantum Reading Quran dan acara-acara lain yang dilaksanakan secara intensif selama dua pekan tersebut cukup menggema di Kota Perth. Perwakilan Garuda Indonesia di Perth turut mensponsori semua kegiatan-kegiatan tersebut. Sebagai lembaga yang sudah eksis dalam bidang pengajaran Al Quran, Cahaya Hati Foundation bertekad untuk terus mengembangkan kegiatan pengajaran Al Quran di kota yang berada di Pantai Barat Australia ini. (NH/SMS/dakwatuna/hdn)

 

 

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Sambut Ramadhan dengan Belajar Quran Bersama BisaQuran

Figure
Organization