Topic
Home / Berita / Daerah / Dua Relawan Kelud Meninggal Dunia

Dua Relawan Kelud Meninggal Dunia

Aksi Relawan Kelud (ilustrasi) Foto: plasa.msn.com
Aksi Relawan Kelud (ilustrasi) Foto: plasa.msn.com

dakwatuna.com – Malang.  Dua relawan kemanusiaan bencana letusan Gunung Kelud meninggal dunia setelah tersengat listrik hari ini. Mereka saat itu berupaya menurunkan perangkat radio komunikasi dari menara pemancar, yang terletak di desa Pandansari, kecamatan Ngantang, kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kedua korban bernama Rahmatullah Rais (Setrajana, Fisipol UGM) dan Suryo Hardianto (Bangkel, Universitas Sarjawiyata, Tamansiswa), yang tergabung dalam tim Relawan Sekber PPA DIY. Mereka sempat dibawa ke Puskesmas Pembantu Banturedjo Malang guna mendapatkan perawatan pertama.

Namun nyawa mereka sudah tidak dapat tertolong saat berada di Puskesmas. Kedua korban selanjutnya dibawa ke RSU Syaiful Anwar untuk diotopsi.

“Pada pukul 16.30 WIB seluruh Tim Relawan Sekber PPA DIY berangkat dari Ngantang menuju ke RSU Saiful Anwar Malang. Saat ini seluruh anggota Tim Relawan Sekber PPA DIY sudah berkumpul di RSU Syaiful Anwar untuk memberi penghormatan terakhir dan persiapan pemulangan jenazah,” kata M Ghozali Mukjizat S, Sekretaris Jendral Sekber PPA DIY dalam keterangan tertulis.

Kedua jenazah akan dipulangkan ke rumah duka masing-masing besok pagi melalui Bandara Abdurrahman Saleh, Kota Malang. Rahmatullah Rais ke Serang Banten dan Suryo Hardianto ke Gunungsugih, Lampung Tengah.

Sekber PPA DIY, kata Ghozali memberikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Pangdam Brawijaya, Kapolda Jatim, BNPB, Dandim Malang, Kapolresta malang, Kepala BPBD Malang, Dinkes Malang dan pihak lainya yang telah memberikan bantuan dan dukungan pengurusan dan pemulangan jenazah kedua korban menuju ke rumah duka masing–masing.

Tim Relawan Sekber PPA DIY diterjunkan untuk membantu pembersihan rumah warga masyarakat desa Kutut, Pandansari, Ngantang, Kab Malang dan pemetaan kondisi jaringan SPAM (Sistem Penyaluran Air Bersih) pasca letusan Gunung Kelud. (ren/viva/sbb/dakwatuna)

 

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Relawan Nusantara Jakarta Timur Gelar Indonesia Mendongeng 6

Figure
Organization