Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Ledakan Bom Terjadi di Kantor Polisi Kota Manshurah, Ikhwan yang Paling Dirugikan

Ledakan Bom Terjadi di Kantor Polisi Kota Manshurah, Ikhwan yang Paling Dirugikan

Bagian gedung kantor polisi yang roboh akibat ledakan (almogaz.com)
Bagian gedung kantor polisi yang roboh akibat ledakan (almogaz.com)

dakwatuna.com – Manshurah. Terjadi ledakan bom di kantor polisi kota Mansurah tadi malam, Selasa (24/12/2013). Ledakan hingga saat ini mengakibatkan jatuhnya 14 korban meninggal, di antaranya seorang kolonel polisi, dan sekitar 200 orang lainnya luka-luka. Sudah beberapa kali terjadi ledakan bom di kota Mansurah. Tapi kali ini ledakan sangat besar, hingga terasa di beberapa kampung di sekitar kota.

Yang perlu diperhatikan, ledakan bom ini terjadi beberapa jam setelah Bank Sentral Mesir membekukan 1055 rekening milik yayasan yang berafiliasi kepada jamaah Ikhwanul Muslimin. Pembekuan itu dilakukan atas permintaan tim yang dibentuk untuk melaksanakan vonis pelarangan aktivitas jamaah Ikhwanul Muslimin.

Beberapa saat ini, televisi Mesir mengabarkan pernyataan perdana menteri kudeta, Hazim Bablawi, bahwa Ikhwanul Muslimin adalah organisasi teroris.

Dalam sambungan telepon dengan televisi Aljazeera, Mayjend. Abdul Hamid Imran, pengamat keamanan, menyarankan rakyat Mesir agar jangan terburu-buru menuduh pihak tertentu. Apalagi menuduh Ikhwanul Muslimin dan Koalisi Pro-Demokrasi dan Anti-Kudeta, karena mereka adalah orang yang paling dirugikan dengan peristiwa kekerasan ini. Mereka selama ini memelihara kedamaian, sehingga mendapatkan simpati publik. Dengan terjadinya peristiwa ini, rakyat bisa berbalik membeci mereka. (msa/dakwatuna/aljazeera)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Mursyid Ikhwanul Muslimin Divonis Hukuman Seumur Hidup

Figure
Organization