Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Warga Pakistan Menembaki Pesawat Tanpa Awak Amerika

Warga Pakistan Menembaki Pesawat Tanpa Awak Amerika

Pesawat tanpa awak milik militer Amerika (islammemo)
Pesawat tanpa awak milik militer Amerika (islammemo)

dakwatuna.com – Islamabad. Orang-orang dari beberapa kabilah di Pakistan menembaki pesawat tanpa awak milik militer Amerika yang terbang di udara kawasan mereka, Sabtu (2/11/2013) tadi. Hal itu karena pesawat seperti itulah yang telah membunuh seorang pemimpin Thaliban Pakistan, Hakimullah Mahsud.

Mahsud terbunuh bersama empat orang lainnya pada hari Jumat (1/11/2013) kemarin dengan menggunakan dua buah roket yang berasal dari pesawat tanpa awak milik Amerika, di kampung Dandi Darbakhil di wilayah Waziristan.

Ada puluhan orang pejuang yang berasal dari beberapa kabilah menembaki pesawat tanpa awal milik Amerika yang terbang rendah di daerah tempat terbunuhnya Hakimullah. Senjata yang digunakan untuk menembaki adalah senjata mesin berat dan ringan.

Sedangkan Hakimullah telah dikubur pada hari Jumat malam kemarin bersama empat orang lainnya. Empat orang itu adalah pengawal pribadinya, supir, salah seorang kerabat, dan seorang pemimpin Thaliban.

Banyak pihak memperkirakan terbunuhnya Hakimullah akan membuat Thaliban melancarkan serangan-serangan balas dendam, dan tentunya akan menghambat upaya pemerintah Pakistan menciptakan perjanjian damai dengan Thaliban saat ini. (msa/dakwatuna/islammemo).

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Fadi Al Batsh; Ilmuwan yang Dianggap Ancaman

Figure
Organization