Topic
Home / Berita / Nasional / PKPU Selenggarakan Belanja Bareng 250 Anak Yatim

PKPU Selenggarakan Belanja Bareng 250 Anak Yatim

IMG00375-20130725-1701dakwatuna.com – Jakarta. Memasuki pertengahan bulan Ramadhan ini Lembaga Kemanusiaan Nasional Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) Kamis (25/7) mengajak 250 anak yatim dan dhuafa setempat untuk berbelanja kebutuhan Ramadhan. Ini merupakan Program belanja bareng anak yatim yang diselenggarakan kesekian kalinya secara bersamaan di 2 tempat berbeda yaitu di Carrefour Mall Cinere Depok dan Mall Central Park Jakarta.

Kegiatan yang diselenggarakan atas kerjasama PKPU, Megapolitan Group dan MT XL ini, mengajak semua 250 anak yatim tersebut untuk memilih sendiri apa saja kebutuhan Ramadhan mereka, sehingga mereka bisa merasakan kegembiraan seperti anak lainnya yang memiliki orangtua. Setiap peserta dibekali oleh voucher senilai Rp. 200,000 untuk berbelanja apa saja yang diinginkan. Raut kegembiraan terlihat jelas dari wajah anak-anak peserta belanja bareng, karena bisa menyongsong Ramadhan sama seperti anak lainnya.

Direktur Sumber Daya PKPU Tomy Hendrajati  dalam kesempatan tersebut mengatakan untuk bersama mendukung program ini dan mengajak semua pihak yang memiliki kepedulian terhadap yatim untuk ikut terlibat melakukan program serupa. “Jangan biarkan anak yatim bersedih, terutama saat Ramadan dan menjelang Lebaran nanti. Mari berikan perhatian dan kepedulian kita terhadap mereka,” imbaunya.

Selanjutnya Tomy mengatakan, sampai akhir Ramadhan ini, seluruh kantor cabang PKPU di Indonesia akan terus mengadakan program serupa, dengan tujuan untuk mengajak kalangan yatim dan dhuafa merasakan nikmat dan berkah nya bulan Ramadhan.

Dalam bulan Ramadhan ini PKPU menargetkan, dalam program Belanja Bareng Yatim dapat melayani 3500 anak yatim di seluruh Indonesia.  Selain Belanja Bareng Yatim, PKPU juga menargetkan dapat melayani 50.000 orang yang berbuka puasa melalui distribusi paket makanan berbuka ke berbagai komunitas, masjid dan majelis ta’lim. (sbb/dkw)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Sambut Ramadhan dengan Belajar Quran Bersama BisaQuran

Figure
Organization