Topic
Home / Suara Redaksi / Editorial / Mengiringi Semangat Baru

Mengiringi Semangat Baru

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Ilustrasi(inet)

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin, sejak 12 Mei 2011, dakwatuna.com berada pada dedicated server, hasil donasi dakwah yang berhasil Kami himpun dari para donatur. Semoga infak dan sumbangan para donatur dibalas Allah dengan balasan yang berlipat, amin. Dengan capaian ini, Kami merasa tertantang untuk meningkatkan terus kinerja dan kualitas dakwatuna.com, baik tampilan maupun kontennya. Kepada tim dakwatuna yang berjibaku menyelesaikan masalah-masalah teknis, semoga selalu diberikan kemudahan oleh Allah dan dikuatkan semangatnya untuk senantiasa fokus dalam kerja dan tugas yang mulia ini. Hanya Allahlah yang dapat membalas semua ini dengan balasan yang sepadan.

Dengan memiliki server sendiri, Kami berencana untuk mengembangkan empat kanal dakwatuna.com untuk menjadi sub-domain dakwatuna ditambah dengan forum-dakwatuna yang banyak diminta oleh para pengunjung. Kami berencana untuk migrasi engine dari wordpress yang selama ini telah menopang mini portal ini, yang semakin berat baginya. Semoga dalam sebulan ke depan, rencana tersebut dapat Kami wujudkan. Melalui email ataupun surat pembaca, dukungan, saran, masukan dan kritis membangun selalu Kami nantikan.

Visi Kami buat dakwatuna.com adalah menjadikannya sebagai sebuah portal Islam terdepan yang mendatangkan manfaat bagi umat dan bangsa. Dukungan dan kerjasama para pengunjung buat dakwatuna semoga memudahkan Kami mewujudkan visi ini.

Inilah masuliyah, tanggung jawab yang sejak lahirnya dakwatuna senantiasa berharap agar tetap istiqamah dan profesional. Setiap keputusan dan kebijakan adalah komitmen, “Fa idza ‘azamta fatawakkal ‘alallaah“. Dalam kerangka itulah kami bekerja.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (12 votes, average: 9.67 out of 5)
Loading...
Lelaki Betawi yang pernah merantau. S1 Lulusan Universitas Al-Azhar, Mesir dan S2 pada Ekonomi Syariah di IEF Trisakti, Jakarta. Bekerja, berjuang dan berkorban untuk hidup dan kehidupan.

Lihat Juga

Kesatuan Jiwa dan Semangat Para Kader Muhammadiyah

Figure
Organization