Topic
Home / Arsip Kata Kunci: cenderung

Arsip Kata Kunci: cenderung

Kecenderungan yang Menggelora

Ingatkah tentang kisah Istri Al-Aziz (Zulaikha) yang terlalu cenderung kepada Yusuf sampai-sampai membuatnya tidak mampu mengontrol diri? Pun begitu dengan semua wanita kota yang memotong jari jemari mereka saat mereka melihat ketampanan yang melekat pada Yusuf. Istri Al-Aziz cenderung kepada Yusuf begitupun dengan Yusuf (Q.S Yusuf : 24) Perhatikan ayat diatas, ternyata Yusuf juga memiliki kecenderungan kepada Zulaikha, namun beliau memiliki self control yang sangat kuat . Maka jika seandainya Yusuf Mencintai keindahan zahir lebih besar dari keindahan batin ia akan dengan mudah tergoda. Kecintaan yang menggelora kepada keindahan batin akan melahirkan kecintaan kepada Khaliq, sementara kecintaan yang menggelora kepada keindahan zahir akan melahirkan kecintaan yang berlebih kepada makhluk. Maka marilah, marilah kita berbenah, karena setiap perbuatan akan dipertanggung jawabkan walaupun sebesar zarrah. Seperti yang dikatakan seorang pujangga dalam syairnya : Sesungguhnya dosa dibalas siksa, seperti nyawa dibalas nyawa.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization