Topic
Home / Berita / Nasional / Buka Rakernas Dewan Masjid, JK Ungkap Peran Penting Masjid dalam Aksi Damai 212

Buka Rakernas Dewan Masjid, JK Ungkap Peran Penting Masjid dalam Aksi Damai 212

Jusuf Kalla, Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia. (detik.com)
Jusuf Kalla, Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia. (detik.com)

dakwatuna.com – Jakarta. – Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla mengatakan, peran masjid yang sangat penting dalam aksi damai 2 Desember kemarin. Masjid menjadi tempat menampung dan menginap para peserta aksi yang jumlahnya sangat besar.

“Sekiranya tidak ada masjid, saya kira susah juga mengumpulkan banyak orang di Jakarta ini. Tapi Alhamdulillah semua masjid memperlihatkan ketulusan dan keterbukaannya. Dan itulah salah satu fungsi masjid,” ucapnya, saat membuka Rakernas Dewan Masjid Indonesia, Senin (5/12/2016), dikutip dari republika.co.id

Masjid, kata dia, juga dapat berperan dalam pencegahan peredaran narkoba di kalangan masyarakat Muslim. Upaya pencegahan peredaran narkoba ini tidak hanya melalui ceramah yang diberikan oleh para ulama di masjid, namun juga upaya masyarakat Muslim secara bersama-sama.

Dikutip dari laman dmi.or.id, Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II DMI akan digelar pada Senin (5/12/2016) hingga Rabu (7/12/2016) di Jakarta dengan tema: Memakmurkan dan Dimakmurkan Masjid dalam Rangka Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) Umat untuk Bangsa.

Ketua Steering Committee (SC) Panitia Rakernas PP DMI, Drs. H. Muhammad Natsir Zubaidi menyatakan bahwa dalam Rapat Koordinasi (Rakor) SC Panitia Rakernas II DMI di Kantor DMI Pusat di Jakarta.

“Rakernas II DMI ini mengambil tema Memakmurkan dan Dimakmurkan Masjid dalam Rangka Pemberdayaan SDM Ummat untuk Bangsa. Ada dua landasan dalam Rakernas ini, yakni firman Allah SWT dalam Al-Qur’an Surat At-Taubah (9) ayat 18 dan hadits Rasulullah Muhammad SAW tentang masjid riwayat Abu Daud, R.A.,” tutur Ustaz Natsir. (SaBah/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Jusuf Kalla Sebut Pemilu 2019 Bisa Jadi yang Terumit di Dunia

Figure
Organization