Topic
Home / Arsip Kata Kunci: ahmad heryawan (halaman 19)

Arsip Kata Kunci: ahmad heryawan

Lulusan Terbaik UN SMA 2012 Dapat Beasiswa Dari Gubernur Jabar

Dengan menggunakan Skype, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan melakukan komunikasi langsung dengan Triawati Octaviani, siswa SMAN 2 Kuningan. Siswa berkerudung ini peraih nilai tertinggi Ujian Nasional (UN) SMA 2012. Nilai UN yang dicapainya hampir mendekati sempurna, yaitu 58,60 atau rata-rata 9,77. Atas prestasinya tersebut, Heryawan tampak bangga karena nilai tertinggi UN secara nasional diraih pelajar asal Jawa Barat.

Baca selengkapnya »

Tantangan Industri Keuangan Syariah Dibahas di Bandung

Perkembangan keuangan syariah dan tantangan industri keuangan syariah akan dibahas dalam seminar internasional mengenai keuangan syariah yang diselenggarakan Bank Indonesia. Seminar akan dimulai Senin (7/5/2012) ini dengan materi pembuka dari President Islamic Development Bank Ahmad Mohammed Ali. Rencananya, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan akan membuka seminar pagi ini. Dari BI, yang akan hadir adalah Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah. (Dewi Indriastuti/Robert Adhi Ksp/KCM)

Baca selengkapnya »

Ribuan Santri Catat Rekor Muri Disaksikan Gubernur Jabar

Sebanyak 3.319 santri dari Pondok Pesantren Al Multazam dan Khusnul Khotimah Desa Maniskidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, berhasil memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (Muri) menulis mushaf Al-Qur'an terbanyak. Bertempat di Pesantren Al Multazam, pemecahan rekor disaksikan langsung Gubernur Jawa Barat, H Ahmad Heryawan Lc, Kepala BKPP Drs H Ano Sutrisno. Selain gubernur, acara tersebut juga dihadiri Wabup Drs H Momon Rochmana MM.

Baca selengkapnya »

2011 Dicanangkan sebagai Tahun Sadar Zakat

“Pada tahun 2010 ini, Jabar mendapat penghargaan Juara Umum Zakat Award karena berhasil menyabet 3 kategori terbaik dari 6 kategori penilaian. Dengan penghargaan tersebut, Jabar dinilai sebagai provinsi dengan pengelolaan zakat terbaik di Indonesia. Prestasi tersebut menjadi amanah bagi Pemprov Jabar untuk terus berbuat yang terbaik,” kata Heryawan dalam siaran pers yang diterima INILAH.COM, Selasa (19/7/2011).

Baca selengkapnya »
Figure
Organization