Topic
Home / Berita / Media Massa Rusia Sambut Hamas

Media Massa Rusia Sambut Hamas

dakwatuna.com – Moscow, Sejumlah media massa ternama dan harian Moscow melaporkan kunjungan resmi delegasi gerakan perlawanan Hamas pimpinan Kholid Misy’al.

Sejumlah kalangan menilai kunjungan resmi Hamas ke Rusia mengandung misi penting, baik bagi dunia Arab dan Islam maupun Barat.

Kunjungan ini akan akan mengangkat peran Rusia di kawasan. Kenyataan ini semakin kuat pengaruhnya terhadap proses pembicaraan kedua belah pihak, mengingat kunjungan ini merupakan ketiga kalinya dilakukan Hamas dalam memenuhi undangan pihak Rusia.

Koran “the Trust” Rusia mengisyaratkan, kunjungan Hamas ini menegaskan peran Rusia dalam proses perdamaian Timur Tengah, bersamaan dengan anggota Tim Kwartet lainya. Hal ini juga membuktikan bahwa Rusia mampu membuka dialog secara terbuka dengan Hamas, di saat kebanyakan Negara Barat menganggapnya sebagai kelompok teroris.

Di pihak lain, Koran Rusia menegaskan, point penting dalam pertemuan antara Misy’al dan Sergey Lavrov, menlu Rusia adalah penanggulangan krisis Gaza tanpa persatuan Palestina dan meminimalisir efeknya.

Harian ini menyebutkan, kunjungan menlu Rusia ke Kairo pada awal Desember lalu adalah untuk mencari penyebab terhambatnya penanda tanganan rekonsiliasi antara Hamas dan Fatah. Demikian juga dengan kunjungan presiden demisoner Palestina, Mahmud Abbas yang disusul dengan kunjungan perdana menteri Israel, Benyamin Netanyahu dalam waktu dekat ini.

Semua ini menunjukan bahwa Moscow akan mengambil peranan penting dalam masalah Palestina secara umum dan proses dialog internal secara khususnya. Moscow menginginkan hal ini terjadi, agar dimasa yang akan datang pihaknya dapat memainkan peranan lebih penting lagi di kawasan Timteng. Dengan demikian ia dapat menggantikan kedudukan Amerika saat ini.

Sementara itu, Radio Rusia pun tampak tak mau ketinggalan melaporkan kunjungan Hamas ini. Radio ini merupakan corongnya informasi Negara tersebut. Saat itu, Misy’al menegaskan, tidak mungkin mennciptakan solusi damai di kawasan, sebab Israel selalu menolak setiap upaya damai. Tidak ada yang dilakukan Israel selain permusuhan dan agresi terhadap hak-hak rakyat Palestina, ungkapnya. (asy/ip/ut)

Redaktur: Ulis Tofa, Lc

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (15 votes, average: 9.27 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Ini Alasan Turki Beli Sistem Pertahanan dari Rusia

Figure
Organization