Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / ASPAC For Palestina Gelar Bedah Buku Ensiklopedia Mini Masjid Al-Aqsha

ASPAC For Palestina Gelar Bedah Buku Ensiklopedia Mini Masjid Al-Aqsha

Ketua ASPAC for Palestine, Dr. Saiful Bahri, MA. dalam sambutan Talk Show dan Bedah Buku (aspacpalestine.com)
Ketua ASPAC for Palestine, Dr. Saiful Bahri, MA. sedang menyampaikan sambutan (aspacpalestine.com)

dakwatuna.com – Jakarta. Asia-Pacific Community for Palestine atau yang disingkat dengan ASPAC for Palestine, menggelar bedah buku Ensiklopedia Mini Masjid Al-Aqsha. Bertempat di Aula MUC Building, Jakarta, Sabtu (11/10/2014). Bedah buku yang diadakan bersamaan dengan moment penaklukan kota Al-Quds ini mengangkat tema “Menjejak Kemenangan Shalahuddin.” Hadir sebagai pembedah, Dr. Abdul Muta’ali, M.A, M.IP, Direktur Pusat Kajian Timur Tengah Universitas Indonesia.

Dalam sambutannya, ketua organisasi ASPAC for Palestine, Dr. Saiful Bahri, M.A menyampaikan, bahwa masyarakat di Indonesia minim mendapatkan informasi tentang Palestina. Karena umumnya pemberitaan hanya diangkat ketika konflik terjadi. “Permasalahan Palestina tidak hanya ketika konflik saja, namun hingga detik ini pun kondisi di sana masih bergolak,” jelas Saiful. “Zionis Israel terus berupaya untuk merobohkan masjid suci Al-Aqsha. Namun sayangnya, sedikit sekali media yang mengangkat kondisi buruk seperti ini,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, ketua ASPAC yang juga alumnus Universitas Al-Azhar Kairo Mesir ini mengajak kepada masyarakat Indonesia, untuk turut berpartisipasi dalam acara pertemuan Konferensi Aliansi Internasional untuk Palestina yang akan digelar di Istanbul Turki pada tanggal 21 Oktober 2014 nanti. Dalam koferensi itu akan diadakan pertemuan antar aktivis Palestina dari berbagai negara, dan menggagas pembentukan berbagai divisi untuk memperjuangkan Palestina. Diantaranya divisi anak-anak, kewanitaan, kepemudaan, ulama dan divisi lainnya.

Ahmad Yani, ketua panitia dalam acara bedah buku ini mengatakan, acara ini adalah bagian dari kegiatan FGD ASPAC for Palestine, yang kali ini diadakan dengan mengangkat moment penaklukan Al-Quds yang dilakukan oleh Shalahuddin Al-Ayyubi pada tanggal 2 Oktober 1187. Hadir dalam acara talk show dan bedah buku ini, perwakilan dari lembaga-lembaga yang intens terhadap pemasalahan Palestina, diantaranya KNRP, Adara Relief Internasional, BSMI, dll. (msy/aspac/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization