Selama Ramadhan, Enam Rudal Hutsi Sasar Saudi

Rudal ditembakkan ke arah Jazan, Saudi. (Aljazeera)
dakwatuna.com – Riyadh. Selasa (05/06) pagi waktu setempat, sistem pertahanan Arab Saudi melumpuhkan sebuah rudal balistik yang mengarah ke kota Yanbu. Dilaporkan, rudal tersebut merupakan yang keenam yang diluncurkan Kelompok Hutsi sejak awal bulan Ramadhan.

Dari Kantor Berita Saudi (SPA) seperti dikutip Aljazeera, keterangan itu disampaikan oleh Jubir Pasukan Koalisi Arab, Kolonel Turki al-Maliki. Menurutnya, rudal-rudal itu sengaja diarahkan ke wilayah-wilayah sipil dan pemukiman penduduk.

Maliki menambahkan, selama Utusan Sekjen PBB berada di Yaman saja, sudah ada dua rudal yang ditembakkan ke Saudi. Ini membuktikan bahwa Kelompok Hutsi abai terhadap upaya perdamaian dari PBB.

Martin Griffith, Utusan Sekjen PBB, tiba di Yaman pada Sabtu (02/05) lalu. Tujuannya adalah untuk menggelar dialog dengan para pimpinan Hutsi guna membahas penyelesaian krisis Yaman.

Sejak operasi militer Pasukan Koalisi Arab ke Yaman tiga tahun lalu, setidaknya ada 147 rudal Hutsi yang ditembakkan ke Saudi. Sejauh ini Riyadh yakin bahwa Teheran adalah pihak yang memasok persenjataan kepada Hutsi. (whc/dakwatuna)

Konten Terkait
Disqus Comments Loading...