Rusia: AS Tabuh Genderang Perang pada Kami

PM. Rusia, Dmitry Medvedev. (mubasheer.aljazeera.com)

dakwatuna.com – Moskow. Perdana Menteri (PM) Rusia, Dmitry Medvedev mengatakan sanksi yang diberlakukan Amerika Serikat (AS) kepada negaranya akan menjadi “perang perdagangan skala penuh”, Rabu (02/08/2017).

Melalui akun facebook pribadinya, PM Medvedev melanjutkan, sanksi itu menunjukkan bahwa pemerintahan Presiden Donald Trump sama sekali tidak memiliki daya dan upaya.

Ia menambahkan, “Segala harapan untuk memperbaiki hubungan kami dengan pemerintahan Donald Trump telah pupus.”

Sementara itu, Kementerian Perdagangan (Kemendag) Rusia mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tindakan sebagai respon atas undang-undang yang baru ditandatangani Trump. Diketahui, uu tersebut berkaitan dengan pemberlakuan sanksi perdagangan baru kepada Rusia.

Melalui situs resminya, Kemendag Rusia menambahkan, sanksi baru dari AS itu sangat gegabah dan akan menjadi perusak stabilitas global.

“Saat ini merupakan waktu untuk mengakui bahwa semua ancaman dan upaya untuk menekan Rusia, tidak akan mendorong perubahan pendekatan dan mengorbankan kepentingan nasionalnya,” tambah Kemendag Rusia.

Sebelumnya, Rabu (02/08) Presiden Donald Trump menekan UU yang mengatur pemberlakuan sanksi perdagangan baru terhadap Rusia. (whc/dakwatuna)

Sumber: Mubasheer Al-Jazeera

Konten Terkait
Disqus Comments Loading...