Presiden Palestina Sekarang Dipertahankan untuk Kepentingan Israel?

Mahmud Abbas, Presiden Otoritas Palestina yang dinilai pro Israel (paltimes.net)

dakwatuna.com – Palestina. Departemen urusan Timur Tengah di militer Israel dikabarkan telah merekomendasikan agar Presiden Otoritas Palestina saat ini, Mahmud Abbas, tidak digoyang dan tetap pada jabatannya untuk menjaga kepentingan Israel.

Sebagaimana dikutip Palestine Times dari radio Israel (31/7/2015), disebutkan bahwa Mahmud Abbas menentang perlawanan bersenjata rakyat Palestina, dan mendukung kelanjutan kordinasi keamanan dengan pihak Israel.

Keberadaan Mahmud Abbas dinilai dapat mendukung stabilitas (eksistensi) Israel, dan untuk itu patut dipertahankan. (paltimes/rem/dakwatuna)

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...