Turki: Ukraina Masih Bisa Bersatu

Menlu Turki Ahmet Davutoglu (islammemo)

dakwatuna.com – Kiev. Menteri luar negeri Turki, Ahmet Davutoglu, menyatakan bahwa Turki berharap Ukraina tetap mempertahankan persatuan dan kesatuannya. Pernyataan itu disampaikannya pada pertemuan Komisi Eropa ke-124 di Wina.

Anadolu , Selasa (6/5/2014) kemarin, memberitakan bahwa Turki termasuk pihak yang mengusulkan dimasukkannya masalah Ukraina dalam agenda pertemuan.

Dalam pertemuan itu, Davutoglu mengatakan, “Walaupun kita masing-masing mempunyai sikap yang menguntungkan negara kita dalam konflik Ukraina, namun kita semua pasti meyakini pentingnya menyelesaikan konflik ini secara kekeluargaan. Solusi yang bertumpu pada nilai-nilai yang dianut oleh Komisi Eropa.”

Davutoglu juga meminta pemerintah Ukraina menghormati HAM rakyatnya, dari kelompok manapun. Harus ada reformasi luas dan berat dalam hal ini. Beliau menyatakan bahwa Tatar Krimea juga merupakan warga Ukraina yang sah. Sehingga mereka tidak bisa diperlakukan dengan tidak adil sebagai warga negara. (msa/dakwatuna)

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...