Topic
Home / Arsip Kata Kunci: sejarah (halaman 5)

Arsip Kata Kunci: sejarah

Sejarah Kelahiran dan Perkembangan Syiah Dua Belas Imam (Bagian ke-1)

Hampir seluruh ulama Syiah berpendapat bahwa Syiah muncul di zaman Rasul. Menurut Muhammad Husain az-Zain al-Amily[1] dan Makruf al-Husaini[2], Rasul adalah penebar benih pertama tasyayyu' (kesyi'ahan) serta penyemainya melalui perintah-perintah yang selalu ditaati. Rasul pula yang telah memberi kabar gembira bahwa Ali dan pengikutnya telah mendapatkan ridha dari Allah, akan masuk surga, dan berada di samping kiri dan kanan Nabi serta demikian pula Ahli Baitnya.

Baca selengkapnya »

KUII VI Yogyakarta 2015 Tonggak Sejarah Kebangkitan Islam Nusantara

Dalam KUII VI ini juga diserukan ajakan kepada seluruh elemen umat Islam untuk saling mendukung dan bersama menggalang kekuatan bertekad untuk mewujudkan negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Dan dalam KUII ke-VI ini dihasilkan tujuh poin penting guna mewujudkan negara Indonesia sesuai dengan cita-cita bangsa sebagaimana yang tertulis pada pembukaan undang-undang dasar negara republik indonesia tahun 1945.

Baca selengkapnya »

Valentine’s Day dan Liberalisasi Budaya

Aktivitas free sex yang marak terjadi pada hari Valentine tentu dipengaruhi oleh budaya liberal yang bertentangan nilai-nilai luhur dan religius bangsa ini. Budaya tersebut merupakan konspirasi liberal yang mengusung nilai-nilai ‘kebebasan’ kemudian ‘dipaksakan’ masuk ke tengah-tengah masyarakat Indonesia.

Baca selengkapnya »

Sejarah Masuknya Islam di Indonesia

Dengan adanya beberapa perbedaan tentang Islamisasi, haruslah diupayakan sintesis dari beberapa pendapat yang ada. Di antara upaya itu adalah dengan membuat fase-fase atau tahapan tentang Islamisasi di Indonesia, seperti tahap permulaan kedatangan yang terjadi pada abad ke-7 M. Adapun pada abad ke-13 M, dipandang sebagai proses penyebaran dan terbentuknya masyarakat Islam di Nusantara. Para pembawa Islam pada abad ke-7 sampai abad ke-13 tersebut adalah orang-orang Muslim Arab, Persia dan India (Gujarat, Bengal). Hal serupa juga dilakukan oleh Uka Tjandrasasmita yang mengatakan bahwa sebelum abad ke-13 merupakan tahap proses Islamisasi. Abad ke-13 itu sendiri dipandang sebagai masa pertumbuhan Islam sebagai kerajaan bercorak Islam yang pertama di Indonesia.

Baca selengkapnya »

Telah Hadir Majalah Jejak Islam, Mengupas Sejarah Indonesia dalam Pandangan Islam

Telah diluncurkan Majalah Jejak Islam pada bulan November 2014 ini. Majalah ini bisa dibilang majalah pertama yang akan secara berkala dan khusus membahas sejarah Indonesia dalam pandangan Islam. Majalah Jejak Islam diluncurkan oleh komunitas Jejak Islam untuk Bangsa (JIB). JIB didirikan pada bulan Juli 2013. JIB bermula dari keprihatinan akan penafsiran sejarah Indonesia yang tidak berpandangan Islam serta seakan mengubur peran besar Islam dalam bangsa ini.

Baca selengkapnya »

Studi Komparatif-Membongkar Sejarah, Andalusia Riwayatmu Kini

Bangkitnya pergerakan Islam di Asia tenggara, kemenangan tipis kelompok Islam di Turki atas kubu sekuler dan militer, revolusi negara-negara Arab yang diawali di Tunisia tahun 2010 dan semakin menjamurnya pemeluk Islam di benua Eropa, Australia, Amerika, hingga Asia timur pasca tragedi World Trade Center 2001, walaupun propaganda barat dan media massa juga tidak kalah bangkit memberitakan berita negatif seputar dunia Islam. Bahkan menggambarkan Islam di mata dunia sebagai agama yang ekstrim, sebagai contoh terbaru adalah kehadiran kontroversial dari ISIS di tahun 2013 yang mengatasnamakan pembela agama. Para ulama dunia sepakat kehadiran ISIS tidak mewakili umat Islam.

Baca selengkapnya »

Menengok Kembali Sejarah Indonesia Mulai Abad Ke-5

“Ibaratnya, sejarah adalah orang tua yang mulia, bijak, berpengalaman dan memiliki ingatan kuat yang tidak pernah gentar kecuali terhadap ‘pemiliknya’. Yang Maha Tinggi dan Perkasa. Ia selalu mengungkapkan fakta kebenaran dan tidak takut menghadapi celaan apa pun meski banyak pihak yang berupaya memanipulasi atau mengaburkannya dengan berbagai macam cara. Sejarah tidak akan pernah takluk kepada mereka, tidak akan pernah bergeming dari posisinya, dan tidak akan pernah berdusta, sebab ia pasti akan mengungkapkan segala kebenaran dari pihak mana pun.” (Yusri Abdul Ghani Abdullah)

Baca selengkapnya »

“Kemenangan Islam”, Sejarah yang Akan Berulang

Salah satu Kisah yang sangat inspiratif tentang pengulangan sejarah dan visi kemenangan yang dicapai kaum muslim terdapat dalam Futuhat Konstantinopel. Sang Penakluk al-Fatih, seorang pemuda yang memiliki percaya diri tinggi ketika memaknai bisyarah penaklukan konstantinopel yang digambarkan si penakluk sebagai sebaik-baik pemimpin dan sebaik-baik prajurit. Oleh sebab itu, terkadang para dai juga harus memiliki keyakinan tinggi, bahwa di tangannyalah kemenangan demi kemenangan akan diraih tanpa memperbandingkan waktu, tempat maupun fenomena umatnya.

Baca selengkapnya »

Titik Persinggahan Sejarah

Yang saya sebut dengan titik persinggahan sejarah kehidupan adalah momentum-momentum perjalanan hidup yang bisa dikatakan sebagai permulaan dari sebuah perubahan besar, karena momentum itulah perjalanan kehidupan berubah total. Boleh jadi ini hanya terjadi untuk penulis seorang karena setiap individu mungkin saja berbeda-beda dan juga boleh jadi juga bahwa banyak sekali momentum perubahan itu namun menurut saya yang paling punya pengaruh signifikan.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization