Topic
Home / Arsip Kata Kunci: FPI (halaman 5)

Arsip Kata Kunci: FPI

Maju di Pilkada DKI, Hidayat Nurwahid Minta Restu Ulama dan Habaib Jakarta

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah menunjuk kadernya, Hidayat Nurwahid, untuk maju memimpin Jakarta. Namun dukungan politik tidak cukup. Restu warga Jakarta tetap diperlukan. Untuk itu, pasangan Hidayat Nurwahid-Didik J Rachbini terus meminta restu dari berbagai kalangan, termasuk kalangan ulama dan habaib. Hidayat bersilaturahmi dengan forum dan habaib di DKI Jakarta, diantaranya Al-Irsyad, Rabithat Alawiyah, Y.W Said Naum, Jamaat Khair,  R Aljazira dan Front Pembela Islam (FPI). Pertemuan itu berlangsung hangat di rumah salah seorang habib di bilangan Pejaten, Jakarta Selatan, Sabtu (26/5/2012).

Baca selengkapnya »

Shamsi Ali: Pembubaran FPI tidak Menyelesaikan Masalah

Imam Masjid Pusat Kegiatan Islam ("Islamic Centre") New York, AS, Shamsi Ali berpendapat bahwa pembubaran FPI tidak menyelesaikan masalah karena publik yang mendukungnya tetap ada karena merasa aspirasi mereka terwakili oleh ormas tersebut. "Saya benar-benar menghimbau kepada FPI untuk merenungkan apakah cara yang mereka gunakan itu sesuai dengan nilai-nilai yang diperjuangkan karena selamanya Islam itu membawa pesan damai, bukan kekerasan," katanya.

Baca selengkapnya »

JK dan Hasyim Muzadi Tolak Pembubaran FPI

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menyatakan ketidaksetujuannya atas rencana pemerintah untuk membubarkan ormas ormas Front Pembela Islam (FPI). "Yang penting bukan membubarkan organisasinya, namun menindak tegas pelakunya. Siapa pun itu. Lagipula pelaku kekerasan kan bukan hanya mereka," katanya di Jakarta, Jumat (17/2).

Baca selengkapnya »

93% Facebookers Memilih “Indonesia tanpa JIL” Daripada “Indonesia tanpa FPI”

Sebuah Facebook Fans Page yang bernama "Belajar Islam" membuat polling dengan pertanyaan: Pilih mana, "Indonesia Tanpa Jaringan Islam Liberal (JIL)" atau "Indonesia Tanpa Front Pembela Islam (FPI)"? Hingga berita ini diturunkan, sebanyak 234 Facebookers memilih "Indonesia tanpa JIL" dan hanya 17 Facebookers yang memilih "Indonesia tanpa FPI". Dengan kata lain sebanyak 93% Facebookers tidak menginginkan keberadaan JIL, dan hanya 7% Facebookers yang tidak menginginkan keberadaan FPI.

Baca selengkapnya »

Menag Pilih Bina FPI

Menteri Agama (Menag) Suryadharma Ali menyatakan bahwa dirinya siap untuk bertemu dengan Front Pembela Islam (FPI). Hal tersebut terkait adanya kabar bahwa pihak FPI akan bertandang ke kantor Kementerian Agama (Kemenag), pasca-munculnya wacana pembubaran ormas pimpinan Habib Rizieq itu.

Baca selengkapnya »

Ustadz Arifin Ilham: Siapa yang Ingin Membubarkan FPI? Kebebasan Macam Apa yang Diinginkannya?

Muhammad Arifin Ilham atau yang lebih dikenal dengan Ustadz Arifin Ilham memberikan dukungannya kepada Front Pembela Islam (FPI). Hal tersebut termuat dalam status Facebooknya yang ditulis pada hari Kamis (16/2/2012). Dalam statusnya, Arifin Ilham mempertanyakan siapa yang ingin membubarkan FPI dan kebebasan macam apa yang diinginkannya.

Baca selengkapnya »

Mabes Polri: FPI Tidak Perlu Dibubarkan

Mabes Polri menegaskan Front Pembela Islam (FPI) tak perlu dibubarkan. Melainkan cukup diberi pembinaan. Penegasan itu disampaikan Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution di kantornya, Jakarta (Rabu, 15/2). Saud menyampaikan hal itu untuk menanggapi maraknya desakan dari elemen masyarakat yang meminta pebubaran FPI.

Baca selengkapnya »

FPI Mengadu ke DPR

Komisi III DPR akan meneliti insiden penolakan Front Pembela Islam (FPI) di Palangkaraya, Kalimantan Tengah beberapa waktu lalu. Hal itu sebagai respon atas keluhan jajaran pengurus FPI saat mendatangi dan berdialog dengan Komisi III DPR, Rabu (15/2).

Baca selengkapnya »
Figure
Organization