Topic
Home /

Organization Archives: Anadolu Agency

(Video) Sebuah Iklan Media Diduga Merupakan Kode Rencana Kudeta di Turki

Sebuah video iklan milik Harian Zaman diduga merupakan kode atau isyarat mengenai rencana kudeta di Turki. Iklan tersebut diunggah ke YouTube pada tanggal 13 Oktober 2015 oleh akun “Zaman TV”. Video iklan komersial yang berdurasi 20 detik itu dimulai dengan suara sirene yang cukup keras dengan gambar area sebuah kota, lalu kemudian muncul seorang bayi yang tertawa cekikikan.

Baca selengkapnya »

Yusuf Al-Qaradhawi: Allah Selamatkan Peradaban yang Sedang Dibangun Rakyat Turki

Dalam sebuah wawancara dengan saluran TRT Arab, Syaikh Al-Qaradhawi mengatakan, “Allah Taala telah menghinakan di hadapan semua orang sebuah kelompok lemah yang ingin menghentikan perjuangan rakyat Turki dalam membangun peradabannya. Saya ucapkan selamat pada saudara kita, Recep Tayyip Erdogan, beserta seluruh rekannya. Semoga Allah memberkahi kemenangan yang bisa mewujudkan harapan besar rakyat Turki ini.”

Baca selengkapnya »

PM Turki Umumkan Kudeta Gagal

Perdana Menteri Turki, Binali Yildrim, secara resmi mengumumkan bahwa upaya kudeta sekelompok militer di Turki gagal. Situasi keamanan di Turki sudah kembali berada dalam kendali pemerintah. Seperti diberitakan situs surat kabar Shada, Sabtu (16/7/2016) hari ini, Yildrim berterima kasih kepada seluruh rakyat Turki dan partai-partai politik yang telah turun jalan untuk menolak dan menggagalkan upaya kudeta. “Seluruh rakyat bersatu memelihara demokrasi, persatuan, dan keutuhan tanah air,” ujarnya.

Baca selengkapnya »

Istana Turki: Selebaran Terkait “Militer Berhasil Rebut dan Kuasai” Adalah Hoax

Sumber informasi di istana kepresidenan Turki, seperti diberitakan Anadolu, Sabtu (16/7/2016) hari ini, menyatakan bahwa publikasi dari "militer" yang sudah tersebar luas tidaklah benar alias hoax. Publikasi militer yang dimaksud adalah Pernyataan klaim bahwa militer telah merebut kekuasaan, dan militer akan tetap menjaga hubungan dengan negara-negara asing. Pernyataan ini bahkan sudah dipublikasikan media-media oposisi di Turki. Menurut sumber istana, situs militer Turki telah mengalami aksi dari para peretas. Kelompok yang tidak bertanggung jawab itu menyebarkan informasi yang tidak benar dan mengatasnamakan militer.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization