Topic
Home / Dasar-Dasar Islam / Hadits (halaman 3)

Hadits

Ilmu Politik dalam Hadits Nabi

[Imam Bukhari berkata]: telah menceritakan kepada kami Sa’id bin ‘Ufair, ia berkata: telah menceritakan kepadaku Al-Laits, ia berkata: telah menceritakan kepadaku ‘Uqail, dari Ibnu Syihab, dari Hamzah bin Abdullah bin ‘Umar, bahwasanya Ibnu Umar berkata: Saya mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Pada suatu kali, selagi saya tidur, tiba-tiba saya diberi satu gelas susu, lalu aku meminumnya sampai segar, sungguh, aku melihat kesegaran itu mengalir keluar melalui kuku-kuku-ku, kemudian aku berikan sisanya kepada Umar bin Al-Khaththab”. Mereka (para sahabat) bertanya: “Apa tafsiran engkau terhadap mimpi itu wahai Rasulullah SAW? Rasulullah SAW bersabda: “Ilmu”.

Baca selengkapnya »

Mencintai Sahabat dan Orang-Orang Shalih

Mencintai dan memuliakan orang shalih merupakan sarana taqarrub, mendekatkan diri kepada Allah. Generasi sahabat adalah generasi yang ditarbiyah oleh Rasulullah saw dan mereka adalah orang-orang shaleh. Di antara tanda mencintai Rasulullah saw adalah dengan mencintai dan memuliakan para sahabatnya. Menjadikan mereka teladan dan panutan.

Baca selengkapnya »

Hadits-Hadits yang Terkait dengan Sabar (bagian ke-7)

Atha’ bin Abu Rabah berkata bahwa Ibnu Abbas RA pernah berkata kepadanya, “Maukah kamu aku tunjukkan seorang wanita penduduk surga?” “Tentu.” “Wanita hitam ini pernah datang menemui Rasulullah dan berkata, ‘Ya Rasulullah, aku menderita penyakit ayan (epilepsi). Aku khawatir auratku terbuka saat aku tidak sadar. Karena itu, berdoalah kepada Allah untukku (agar penyakitku sembuh).’

Baca selengkapnya »

Hadits-Hadits yang Terkait dengan Sabar (bagian ke-6)

Aisyah RA pernah bertanya kepada Rasulullah tentang Tha’un. Beliau menjawab bahwa Tha’un adalah siksa yang diturunkan Allah kepada orang-orang yang dikehendaki-Nya. Juga sebagai rahmat bagi orang-orang yang beriman. Orang yang ditimpa Tha’un, lalu ia menetap di daerahnya dengan sabar dan ikhlas, dan ia menyadari bahwa tidak ada yang akan menimpanya, kecuali yang sudah ditentukan oleh Allah, maka orang itu akan mendapatkan pahala sebagaimana yang diterima oleh orang yang mati syahid. (HR. Bukhari)

Baca selengkapnya »

Hadits-Hadits yang Terkait dengan Sabar (bagian ke-4): Kisah Ashabul Ukhdud

Dahulu, ada seorang raja dari kalangan bangsa sebelummu (umat Nabi terdahulu). Sang raja mempunyai tukang sihir. Ketika usia si tukang sihir semakin tua, ia berkata kepada raja, ‘Aku telah lanjut usia. Karena itu, kirimkan seorang pemuda yang akan kuajari ilmu sihir.’ Maka, raja itu mengirim seorang pemuda untuk diajari ilmu sihir.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization