Cara Cepat Menghafal Alquran

dakwatuna.com – Alquran adalah kitab suci yang sangat diagungkan oleh seluruh masyarakat muslim dunia. kitab yang menjadi pedoman hidup manusia, kitab yang berisi semua kegiatan yang dilakukan oleh manusia, bahkan seluruh aktivitas kita sudah tertera di dalam Alquran.

Menjadi penghafal Alquran adalah impian oleh semua umat muslim dunia, karena penghafal Alquran ini bukanlah sembarangan orang yang bisa untuk menghafalnya? Karena Alquran adalah kitab mulia, tidak mungkin yang menjaganya tidak termasuk orang yang mulia. Maka dari itu saya mengajak teman-teman sekalian untuk menjadi manusia pilihan Allah untuk menjadi manusia yang diamanahkan untuk menjaga kitab yang mulia ini. Berikut ini saya akan membagikan cara kilat untuk menghafal Alquran yang mudah untuk dilakukan oleh seluruh kalangan.

Banyak orang menganggap Alquran itu sulit untuk dihafal, tapi sejatinya Alquran itu sungguhlah mudah buat kita menghafal dan mempelajarinya, karena Allah telah menjelaskannya bahwa Alquran itu mudah.

Selain itu menghafal Alquran mungkin mudah menurut sebagian orang, yang sulit adalah kita mempertahankan hafalan yang telah kita hafal. Karena menghafal Quran itu pilihan dan memurajaah hafalan itu kewajiban bagi yang sudah menghafalkannya.

1. Niat Karena Allah Semata

Mengapa sih niat itu dijadikan syarat yang pertama yang harus kita persiapkan untuk bisa cepat menghafal Alquran? jawabannya adalah karena segala sesuatu itu tergantung pada niatnya, jika kita mempunyai niat baik pasti akan berakhir yang baik baik saja, begitu pula sebaliknya, jika kita berniat buruk pasti akan terjadi hal yang buruk pula kepada kita.

Dari Amirul Mukminin, Abu Hafsh ‘Umar bin Al-Khattab radhiyAllahu ‘anhu, ia berkata bahwa ia mendengar Rasulullah shallAllahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إنَّمَا الأعمَال بالنِّيَّاتِ وإِنَّما لِكُلِّ امريءٍ ما نَوَى فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إلى اللهِ ورَسُولِهِ فهِجْرَتُهُ إلى اللهِ ورَسُوْلِهِ ومَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لِدُنْيَا يُصِيْبُها أو امرأةٍ يَنْكِحُهَا فهِجْرَتُهُ إلى ما هَاجَرَ إليهِ

“Sesungguhnya setiap amalan tergantung pada niatnya. Setiap orang akan mendapatkan apa yang ia niatkan. Siapa yang hijrahnya karena Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya untuk Allah dan Rasul-Nya. Siapa yang hijrahnya karena mencari dunia atau karena wanita yang dinikahinya, maka hijrahnya kepada yang ia tuju. ” (HR. Bukhari dan Muslim) [HR. Bukhari, no. 1 dan Muslim, no. 1907]

2. Mulai Dari Sekarang

Untuk bisa menghafal Alquran ini jangan terlalu lama untuk kita menunggu kapan sih waktu yang tepat untuk kita bisa menghafal Alquran, tapi mulai dari sekarang, kalau gak sekarang nanti waktu akan terbuang sia-sia, ada slogan yang mengatakan bahwa waktu adalah uang, jadi jika kita mengundur waktu lagi buat kita tenang-tenang dan hanya memikirkan waktu yang tepat buat kita menghafal waktu kita akan habis terbuang hanya untuk berfikir saja, lebih baik ketika niat sudah lurus langsung saja lakukan action untuk menghafal Quran ini, karena Allah telah menyebutkan bahwa Alquran ini adalah satu-satunya kitab suci yang di mudahkan oleh Allah untuk mudah menghafalnya.

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا الْقُرْاٰنَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِنْ مُّدَّكِر

“Dan sungguh, telah Kami mudahkan Alquran untuk peringatan, maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran? ”( Al-Qamar: Ayat 40)

3. Menggunakan Satu Mushaf

Menghafal Alquran dari cetakan yang sama akan sangat berpengaruh pada kecepatan menghafal Anda. Hafalan akan lebih mudah lengket dalam memori Anda, bila mushaf yang Anda gunakan dari satu cetakan yang sama. Sangat tidak disarankan bergonta-ganti mushaf dalam menghafal, karena sangat mempengaruhi kecepatan hafalan, maupun kekuatan hafalan.

Selain Cetakan yang sama, gunakan Alquran yang lebih mudah Anda baca. Anda bisa membeli Alquran dari cetakan-cetakan yang terkenal lalu konsisten menggunakan mushaf tersebut, baik saat masih menghafal maupun setelah Anda selesai menghafal dan mulai masuk pada tahap murajaah.

4. Hafalkan di sepertiga malam

Mengapa sepertiga malam menjadi waktu yang utama buat kita menghafal Alquran? Karena di waktu itulah fikiran kita belum tercampur fikiran-fikiran yang tidak memikirkan Alquran. Maka dari itu Allah menyarankan kita untuk menghafal di waktu tersebut. selain itu udara di pagi hari tersebut tepatnya sepertiga malam ini adalah udara yang masih bersih dari polusi belum ada pencemaran udara yang kita hirup. Coba kita sama-sama mengamalkan yang menghafal di pagi hari ini, insya Allah kita akan mudah dan terbiasa buat menghafal Alquran yang mulia ini.

Demikian cara kilat menghafal Alquran yang saya sampaikan di atas, semoga kita terpilih menjadi para penjaga kitab suci Allah yang sangat mulia ini, dan jangan lupa setelah kita menghafal Alquran teruslah buat mengulang hafalan Quran yang sudah kita hafal, karena menghafal itu adalah pilihan dan mengulang hafalan itu adalah kewajiban sampai akhir hidup kita, karena Allah inginkan orang setia bersama Alquran bukan yang mudah untuk mendapatkan Alquran tersebut. (kurnia/dakwatuna.com)

Konten Terkait
Disqus Comments Loading...