Netanyahu kepada Trump: Israel Sangat Memerlukan Dia

Dari kiri: PM Israel, Putra Mahkota Arab Saudi, Presiden AS. (Aljazeera)
dakwatuna.com – Tel Aviv. Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu meminta Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk menyelamatkan Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Muhammad bin Salman (MBS).

Permintaan itu menyusul kasus pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi yang diketahui turut menyeret nama MBS ke dalam pusaran kasus tersebut.

Dilansir dari Aljazeera, Ahad (09/12/2018), hal tersebut disampaikan oleh pengamat urusan dunia Arab asal Israel, Jackie Khoji yang dimuat oleh surat kabar ‘Maariv’.

Khoji menjelaskan, permintaan Netanyahu pada Trump itu membuktikan bahwa Israel menganggap Saudi sebagai harta karun strategis. Selain itu, Netanyahu secara tidak langsung mengakui negaranya sangat membutuhkan sosok seperti MBS.

Lebih lanjut, Khoji mengakui ada sejumlah negara Arab yang terlibat hubungan rahasia dengan Israel. Namun hubungan itu kini bergeser menjadi satu kemitraan strategis disebabkan permusuhan terhadap Iran dan Hizbulloh Syiah Lebanon.

Sebelumnya, surat kabar Washington Post menyebut Netanyahu dan Presdien Kudeta Mesir meyakinkan Trump bahwa MBS harus diselamatkan dari kasus Khashoggi. (whc/dakwatuna)

Konten Terkait
Disqus Comments Loading...