Topic
Home / Berita / Internasional / Amerika / Kanada Jadi Tuan Rumah Pertemuan Koalisi Anti-ISIS

Kanada Jadi Tuan Rumah Pertemuan Koalisi Anti-ISIS

Bendera Kanada. (Anadolu)
dakwatuna.com – Ottawa. Tiga belas negara dari koalisi internasional untuk mengalahkan ISIS bertemu pada Kamis, (06/12/2018). Pertemuan ini untuk menegaskan mereka telah mengambil kembali lebih dari 99 persen wilayah yang pernah dipegang oleh kelompok teroris itu di Irak dan Suriah.

Setelah pertemuan di ibu kota Kanada itu, Menhan AS James Mattis dan Menhan Kanada Harjit Sajjan memberikan keterangan pers secara bersamaan.

“Kami akan terus beradaptasi dan memperkuat jaringan global kami untuk melawan jaringan pejuang, pembiayaan, dan propaganda teroris ISIS,” sebut pernyataan itu seperti dikutip dari Anadolu.

Koalisi ini dibentuk pada tahun 2014 ketika AS mengumumkan genderang perang memberantas organisasi teroris ISIS. Saat ini koalisi telah berkembang hingga mencakup 79 negara.

Kedua pejabat itu mengatakan, mereka menegaskan kembali fokus untuk mengalahkan kelompok tersebut. Selain juga penegasan terkait peningkatan kapasitas militer, intelijen, diplomasi dan ekonomi untuk memastikan keberhasilan operasi.

Tahun lalu, Irak mengumumkan keberadaan ISIS di wilayahnya telah diusir selama pertempuran kurang lebih tiga tahun.

Namun demikian, pasukan Irak terus melakukan operasi untuk meyakinkan bahwa ISIS benar-benar telah lenyap dari wilayahnya.

“Kami yakin bahwa kami akan menang,” tambah pernyataan itu. “Kami berdiri dengan orang-orang di seluruh dunia yang mencari masa depan yang lebih baik dan lebih aman.” (whc/dakwatuna)

Redaktur: William

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization