Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Hamas Kembangkan Aplikasi Sadap Ponsel Warga Israel

Hamas Kembangkan Aplikasi Sadap Ponsel Warga Israel

Brigade Izzuddin Al-Qassam, sayap militer Hamas. (arabi21.com)
dakwatuna.com – Tel Aviv. Gerakan Perlawanan Islam (Hamas) tengah mengembangkan aplikasi untuk sadap ponsel warga Israel. hal itu disampaikan perusahaan keamanan elektronik Israel, Clear Sky, Kamis (09/08) lalu.

Menurut Clear Sky, aplikasi yang tengah dikembangkan Hamas diberi nama IsraelAlert. Aplikasi itu ditempatkan di situs web palsu.

Aplikasi tersebut, imbuh Clear Sky, membawa program-program spionase. Tujuan Hamas dari pengembangan aplikasi ini membobol perangkat siapapun yang menggunakannya melalui ponsel.

Akibat keterangan itu, Channel 10 Ibrani memperingatkan warga Israela agar tidak menggunakan aplikasi tersebut. Konon aplikasi Hamas mirip dengan aplikasi “Red Alert” yang mampu memberi peringatan akan serangan rudal atau artileri dari Jalur Gaza.

Masih menurut Clear Sky, aktivis-aktivis Hamas gencar mempromosikan aplikasi itu melalui media sosial.

Sebelumnya, Hamas berhasil membobol ratusan ponsel tentara Israel. Ponsel-ponsel itu dapat dikendalikan dari jarak jauh, dengan menjalankan kamera, menghapus file dan memonitor percakapan. (whc/dakwatuna)

Redaktur: William

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization