Topic
Home / Berita / Silaturahim / Rayakan Keberkahan Bulan Mulia dengan Buka Bersama 2500 Yatim

Rayakan Keberkahan Bulan Mulia dengan Buka Bersama 2500 Yatim

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Sebanyak 2500 anak yatim mengikuti buka bersama yang diselenggarakan Bank BJB dan PKPU Human Initiative Jawa Barat, Rabu (23/5/2018). (Ria/Gie/pkpu)

dakwatuna.com – Bandung.  Sebanyak 2500 anak yatim mengikuti buka bersama yang diselenggarakan Bank BJB dan PKPU Human Initiative Jawa Barat, Rabu (23/5/2018).  Program tersebut merupakan salah satu bagian dari Bahagia Bersama Yatim (BBY) dan juga peresmian masjid Baitul Al Mughni di kantor Bank BJB Jalan Naripan Bandung.

Acara buka bersama yatim tersebut dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, K.H Abdullah Gymnastiar (Aa Gym), dan Direktur Utama Bank BJB Ahmad Irfan. Dalam tausyah yang disampaikannya, Aa Gym menyampaikan tentang beruntungnya orang yang bersedekah karena sedekah itu akan menyelamatkan siapapun yang mengeluarkan sedekah itu.

Berkaitan dengan peresmian masjid Baitul Al Mughni, Aa Gym juga menyampaikan betapa beruntungya orang-orang yang dijadikan jalan terwujudnya masjid. “Kalau ikhlas, setiap ada orang yang sholat mengalir terus pahalanya. Inilah rejeki yang paling barokah yang akan menjadi bekal kita di akhirat kelak,” ujar Aa Gym.

Dalam kesempatan tersebut, anak-anak yatim juga dihibur dengan penampilan band Gigi. Band yang digawangi Armand Maulana dan kawan-kawannya itu tampil dengan membawakan beberapa lagu religi mereka seperti Perdamaian dan Pintu Surga.

Salah seorang anak yatim, Alia Haula Syafa (12) mengaku senang bisa mengikuti buka bersama 2500 anak yatim tersebut. “Saya senang bisa mengikuti acara ini karena acaranya seru dan bisa melihat artis,” ungkap Alia.

Sementara itu, salah seorang pendamping anak yatim dari Yayasan Ar Rohman, Rezki Herliati mengatakan ia membawa 100 anak yatim untuk hadir di acara tersebut. Ia lalu mengatakan selama bulan Ramadhan ini, anak-anak yatim lebih ditingkatkan lagi keimanannya. “Alhamdulillah, Ramadhan ini mereka selain rajin beribadah seperti semula, hafalan Al Qurannya juga harus ditingkatkan,” ujar Rezki. Ia dan yayasannya sudah tiga kali turut hadir bersama di program Buka Bersama Yatim bersama PKPU Human Initiative Jawa Barat.

“Semoga ke depannya acara seperti ini terus diadakan. Karena kami dari Yayasan Ar Rohman untuk mengelola anak yatim masih membutuhkan dukungan moril maupun materil. Anak yatim yang kami kelola masih membutuhkan keterampilan lain di luar pengajaran di sekolah,” ujar Rezki.

Acara buka bersama yatim bersama bank BJB juga akan dilaksanakan di tiga tempat lain yakni Bekasi, Serang, dan Banjar. Tetap dukung kami untuk bersama bahagiakan anak yatim. (SaBah/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Doa Terbaik untuk Ayahanda Harvino, Co-pilot Pesawat Lion Air dan Ayah bagi 10 Anak Yatim

Figure
Organization