dakwatuna.com – Washington. Menteri Pertahanan Amerika Serikat menerima kunjungan Menteri Pertahanan Zionis Israel di Markas Pertahanan AS (Pentagon). Disebutkan, Menhan Israel telah berada di Washington sejak Rabu (25/04) lalu.
Dalam pertemuan tersebut, Menhan AS James Mattis menegaskan eratnya hubungan kedua negara. Kepada Menhan Zionis Israel Avigdor Lieberman, Mattis juga menyampaikan komitmen negaranya terhadap Israel.
“Hubungan itu satu hal yang tidak mungkin dapat dikesampingkan. Seperti yang dikatakan Mantan Presiden Ronald Reagan tahun 1982 lalu. Faktanya komitmen ini masih terus berlanjut hingga sekarang,” kata Mattis, seperti dilansir Aljazeera, Jumat (27/04/2018).
Mattis menambahkan, hubungan AS dan Israel sangat kuat sekali. “Kerja sama antara kami akan berkontribusi mewujudkan keamanan dan stabilitas di Timur Tengah untuk menghadapi Iran.”
Lebih lanjut, Mattis menyebut Iran mengirim senjata ke Suriah adalah untuk mengancam Israel. “Hingga saat ini aku tidak melihat tujuan lain selain itu,” katanya lagi.
Terkait kemungkinan AS untuk menarik diri dari perjanjian nuklir Iran, Mattis menyatakan hingga saat ini belum ada keputusan yang diambil untuk itu.
Sementara itu, Menhan Zionis Avigdor Lieberman sangat mengapresiasi keputusan Presiden Donald Trump terkait status Kota Al-Quds. Menurutnya, itu merupakan keputusan bersejarah.
Lieberman juga menyebut Iran sebagai masalah terbesar di kawasan Timur Tengah. “Teheran adalah biang semua masalah yang terjadi di Suriah, Yaman, Lebanon dan Irak,” pungkasnya. (whc/dakwatuna)
Redaktur: William
Beri Nilai: