Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Trump Kepada Negara di Teluk: Serahkan Uang, Kalian Terlindungi

Trump Kepada Negara di Teluk: Serahkan Uang, Kalian Terlindungi

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. (aljazeera.net)

dakwatuna.com – Washington. Presiden Amerika Serikat kembali melontarkan pernyataan kontroversial. Kali ini ia menyindir beberapa negara di Timur Tengah yang hanya bergantung pada AS.

Dilansir Aljazeera, Rabu (25/04/2018), Presiden Donald Trump juga meminta kepada negara-negara tersebut untuk menyerahkan uang kepada Washington. Menurutnya, itu akan digunakan dalam operasi Amerika di Suriah.

Hal itu disampaikan Trump saat konferensi pers bersama Presiden Prancis Emmanuel Macron, Selasa (24/04). Meski tidak menyebut nama negara, Trump juga meminta negara-negara di Teluk untuk mengirim pasukan ke Suriah.

“Negara-negara kaya di Timur Tengah harusnya membantu kami dalam memberantas ISIS di Suriah,” kata Trump. Selain itu, Trump juga mendesak negara Teluk untuk meningkatkan kontribusi dalam rangka memberantas teroris di Suriah.

Pada kesempatan itu, Trump juga memberi isyarat membatalkan penarikan pasukan AS dari Suriah dengan segera. Hal ini ia sampaikan saat menekankan pentingnya menanggulangi pengaruh Iran di sana.

Trump melanjutkan, pihaknya bertekad untuk meninggalkan jejak yang kuat dan permanen sebelum angkat kaki dari Suria. “Kami tidak ingin memberi ruang terbuka bagi Iran di Mediterania,” imbuhnya.

Trump menambahkan, “Kami akan segera kembali. Setidaknya kami berhasil menyelesaikan sebagian besar pekerjaan yang berkaitan dengan ISIS di Suriah dan Irak, dan itu pencapaian yang tidak dapat diraih siapapun.”

“Kami ingin segera kembali ke tanah air, tapi kami juga ingin kembali setelah mencapai yang harus dicapai,” pungkasnya.

Pernyataan Trump terkait keharusan negara di Teluk untuk membayar bukan kali ini saja ia lontarkan. Sebelumnya, ia juga menyebut Arab Saudi harus membayar harga bila menginginkan pasukan AS tetap di Suriah. (whc/dakwatuna)

Redaktur: William

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization