Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Resolusi Jihad Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia Tentang Pengakuan Al-Quds Ibukota Israel

Resolusi Jihad Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia Tentang Pengakuan Al-Quds Ibukota Israel

Konten ini adalah kiriman dari pembaca dakwatuna.com. Kirimkan informasi, gagasan, pemikiran, atau pendapat dari Anda dalam bentuk tulisan kepada kami, klik di sini.
Masjid suci Al-Aqsha di Al-Quds. (arabic.sputniknews.com)

dakwatuna.com –

  1. Dewan Dakwah mengecam keras pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang mengakui Al-Quds sebagai ibukota Israel. Pernyataan tersebut adalah ilegal dan melanggar semua norma hukum internasional yang berlaku. Yerusalem adalah ibukota Negara Palestina;
  2. Dewan Dakwah mendesak Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk mencabut penyataan ilegal tersebut yang dapat memicu instabilitas di seluruh dunia dan keamanan dunia;
  3. Dewan Dakwah mengusulkan kepada Organisasi Kerjasama Islam (OKI) untuk segera memberikan sanksi kepada Presiden Amerika Donald Trump yang tidak patuh dengan norma hukum internasional dengan memblokade kunjungannya ke negara-negara anggota OKI.
  4. Dewan Dakwah mengusulkan kepada PBB mengadakan Sidang Umum Luar Biasa untuk mengambil keputusan dalam memberikan sanksi seberat-beratnya kepada Presiden Amerika Serikat Donald Trump, baik secara sosial maupun politik, termasuk mengasingkannya dari pergaulan internasional;
  5. Dewan Dakwah mendesak kepada Pemerintah Republik Indonesia untuk tidak hanya mengeluarkan penyataan kecaman semata, tapi diwujudkan dengan aksi nyata dengan mengirim pasukan perdamaian ke Palestina untuk memastikan norma hukum internasional dijalankan dan penduduk muslim Palestina bebas melakukan ibadah di Masjid Al-Aqsha;
  6. Mengimbau kepada seluruh umat Islam, baik di dalam maupun di luar negeri untuk menyatakan solidaritasnya dalam bentuk bantuan kemanusiaan dan doa serta qunut nazilah untuk rakyat Palestina.
  7. Mengajak seluruh umat Islam di dunia memboikot semua jenis produk Amerika Serikat dan Israel.
  8. Dewan Dakwah siap mengirim mujahid-mujahid dakwah untuk membantu rakyat Palestina memperoleh keadilan sebagai pemilik sah tanah Al-Quds.

Hasbunallah Wani’mal Wakiil Ni’mal Maula Waani’man Nashir.

Jakarta, 23 Rabi’ul Awwal 1439H

12 Desember 2017 M

Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia

Prof. Dr. Ir. H. AM. Saefuddin

Ketua Pembina

Drs. H. Mohammad Siddik, MA

Ketua Umum

Redaktur: Samin Barkah

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization