Topic
Home / Berita / Nasional / Menkominfo Ancam Tutup Facebook, Twitter dan Youtube

Menkominfo Ancam Tutup Facebook, Twitter dan Youtube

dakwatuna.com – Bandung. Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Rudiantara mengatakan, Pemerintah akan menutup akses platform media sosial yang tidak kooperatif mendukung pemerintah.

“Mohon maaf teman-teman yang main pakai Facebook, atau Youtube kalau terpaksa harus (ditutup) karena tugas pemerintah bertugas menjaga ini konfusif,” katanya seperti dikutip dari Republika.co.id, Bandung, Jumat (14/7/2017).

Hal ini, lanjut Rudi, karena kekecewaan pemerintah pada kebijakan platform media internasional yang tidak sepenuhnya memenuhi permintaan pemerintah dalam menindak akun berbahaya.

Akan tetapi, Rudi juga menyadari melakukan penutupan Facebook, Twitter atau Youtube tidaklah segampang membalikan telapak tangan. Menurutnya, akan ada tahapan-tahapan yang dilakukan pemerintah untuk mewujudkan peraturan tersebut.

“Dilakukan pembatasan-pembatasan macam-macam. Akunnya di take-down, atau akses masyarakat dibatasi,” ucapnya, seperti yang dilansir dari kompas.com.

Selain itu, dia juga menyadari, hanya segelintir orang yang memanfaatkan media sosial untuk hal-hal yang bersifat hoax dan radikal.

“Saya minta kerja sama dari penyelenggara platform kalau ada yang begini cepat ditutup ,” pungkasnya. (abr/dakwatuna)

Redaktur: Abdul Rohim

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Seorang suami dan ayah

Lihat Juga

Dianggap Hina Muslim, Facebook Blokir Akun Milik Putra Netanyahu

Figure
Organization