Kang Emil Masuk Rumah Sakit dan Perlu Istirahat Total

Walikota Bandung, Ridwan Kamil dirawat di RS Santosa Bandung, Ahad (8/1/2017). (detikcom)

dakwatuna.com – Bandung.  Wali Kota Bandung Ridwan Kamil dikabarkan masuk Rumah Sakit guna mendapat perawatan intensif. Informasi tersebut disampaikan oleh istri Kang Emil, Atalia Praratya

“Iya Kang Emil baru masuk rumah sakit tadi sekitar pukul 17.30 WIB. Sakitnya apa, masih diobservasi,” ujar Atalia, Minggu (8/1/2017), dilansir detikcom

Sejak Rabu (4/1/2017), kondisi orang nomor satu di Bandung itu diketahui sudah menurun. Ia sempat menerima tamu dan melayani wawancara dengan wartawan dalam kondisi meriang berselimut syal di lehernya. Dua hari kemudian, pada Jumat (6/1/2017), dosen arsitek ITB itu juga masih menggelar rapat koordinasi pengamanan Kongres PSSI.

“Sakitnya belum diketahui apa. Tapi dari riwayatnya yang demam naik turun kemungkinan tipes atau demam berdarah. Tapi belum pasti juga,” kata Atalia.

Atalia menyampaikan permohonan maaf karena Kang Emil tidak bisa secara langsung memberikan pelayanan kepada masyarakat. Namun ia meyakinkan bahwa roda pemerintahan tetap berjalan seperti biasa.

“Sekarang beliau istirahat total. Belum bisa dijenguk karena harus istirahat total. Mohon doanya agar beliau segera sehat kembali,” terang Atalia.

Sementara itu, Menurut Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Bandung, Yayan A Brillyana, Emil dirawat di rumah sakit karena harus beristirahat total. Saat ini, kondisinya masih didiagnosis oleh dokter.

“Masih didiagnosis untuk mengetahui sakitnya apa,” ujar Yayan, Ahad (8/1/2017), dikutip dari republika.co.id

Yayan meminta maaf pada semua masyarakat Kota Bandung, karena sakit, Emil tidak bisa secara langsung memberikan pelayanan kepada masyarakat. Namun, roda pemerintahan masih berjalan seperti biasa tak terganggu.

“Jadwal kegiatan beliau nanti disesuaikan setelah sembuh. Mohon doanya agar beliau segera sehat kembali,” katanya.

Meski dalam kondisi sakit, Kang Emil sendiri, memohon maaf pada warga Bandung secara pribadi melalui akun Instagramnya, @ridwankamil. Ia menulis bahwa dirinya telah empat hari merasakan gangguan pada kesehatannya.

“Mohon maaf untuk warga BDG saya tidak bisa melayani keluhan2 Anda semua di minggu-minggu ini. Hapunten,” tulis Ridwan. (SaBah/dakwatuna)

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...