Topic
Home / Berita / Internasional / Surat Kabar Amerika Shock Berat dengan Kemenangan Trump

Surat Kabar Amerika Shock Berat dengan Kemenangan Trump

Seorang warga membaca surat kabar Amerika. (aljazeera.com)
Seorang warga membaca surat kabar Amerika. (aljazeera.com)

dakwatuna.com – Washington. Berbagai surat kabar besar di Amerika Serikat mengaku terkejut dan terpukul dengan kemenangan miliarder Partai Republik, Donald Trump, dalam pilpres kemarin. Seperti Los Angeles Times yang menulis dalam editorialnya, “Dulu kami sangat tidak mengharapkan untuk menulis editorial tentang kemenangan Donald Trump. Tapi lihatlah sekarang, kami ternyata harus melakukannya.”

Surat kabar yang pernah menyatakan dukungan terhadap Hillary Clinton ini menganggap bahwa terpilihnya Trump belum bisa menghilangkan keraguan mereka dan keraguan jutaan penduduk Amerika tentang kemampuannya sebagai seorang presiden.

Surat kabar ini pun mengajak presiden terpilih untuk berusaha berkoordinasi dengan pihak oposisi untuk menentukan tujuan bersama yang bisa menyatukan dan semakin memajukan Amerika.

Adapun editorial New York Times menyebutkan, ”Presiden Donald Trump… Tiga kata yang tidak pernah terlintas dalam pikiran jutaan penduduk Amerika, bahkan mayoritas penduduk dunia. Tapi hal ini sudah menjadi kenyataan bagi Amerika hari ini dan hari-hari mendatang.”

“Yang kami tahu tentang Trump adalah bahwa dia presiden yang paling tidak siap dalam sejarah modern ini. Dari perkataan dan sikapnya, kami tahu bahwa dia adalah presiden yang paling mudah berubah moodnya. Kondisi ini membuatnya tidak layak untuk memimpin rakyat Amerika sebesar 320 juta jiwa yang berbeda-beda,” tambah New York Times.

Hal yang senada juga diungkapkan dalam editorial Washington Post, salah satu surat kabar yang paling berpengaruh dalam keputusan politik di Washington. “Secara resmi Donald Trump telah terpilih menjadi presiden AS yang Ke-45 pada hari Selasa 08/11/2016. Sebetulnya kami sangat tidak berharap menuliskan ungkapan ini,” tulis redaktur Washington Post.

Washington Post mengajak rakyat Amerika untuk menerima keputusan pemilih dalam pilpres kali ini, dan bekerja sama demi kebaikan bangsa dan dunia. Kemudian menambahkan, “Kita berharap semoga Trump lebih baik dari apa yang kita takutkan, dan kita harus senantiasa mendukung kebijakan positif yang digulirkanya.”

“Kami berharap Trump bisa memahami bahwa sistem pemerintahan Amerika bukanlah persoalan yang bisa diselesaikan satu orang. Dia tidak mungkin melakukan perbaikan seorang diri. Semua kekuatan di Gedung Putih pun ada bukan menghabisi lawan,” tutup redaktur Washington Post. (ujang/msa/aljazeera/dakwatuna.com)

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Trump Batalkan Rencana Gempur Iran Secara Mendadak

Figure
Organization