Topic
Home / Berita / Nasional / Terminal 3 Soeta Banjir, Ini Penjelasan Kemenhub

Terminal 3 Soeta Banjir, Ini Penjelasan Kemenhub

Genangan air di Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta. (viva.co.id)
Genangan air di Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta. (viva.co.id)

dakwatuna.com – Jakarta.  Hujan lebat yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya menyebabkan terjadi genangan air dibeberapa titik, salahsatunya di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Menurut Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemenhub Hemi Pamuraharjo,  genangi air akibat hujan yang melanda wilayah sekitar bandara, Ahad (14/8/2016 tersebut hanya sekedar tampias dari air hujan.

“Info dari lapangan bukan banjir, tapi air tampias dan hanya sebentar,” katanya dalam keterangan resmi,  dikutip dari republika.co.id, Senin (15/8/2016).

Ia meminta publik bersabar dan menunggu penjelasan lebih lanjut dari PT Angkasa Pura II terkait hal ini. “Untuk kepastian kejadian tersebut mari kita tunggu penjelasan dari pihak AP II,” ungkapnya.

Sementara itu dilansir okezone.com, PT Angkasa Pura II (Persero) menginformasikan bahwa telah terdapat genangan air di sejumlah titik di area kedatangan Terminal 3.

Head of Corporate Secretary & Legal AP II, Agus Haryadi mengatakan, tidak dapat dipungkiri, adanya genangan air ini menyebabkan pelayanan di Terminal 3 terganggu. “Adapun genangan air tersebut saat ini telah dapat diatasi,” ujarnya.

PT Angkasa Pura II (Persero) memohon maaf kepada masyarakat khususnya penumpang pesawat dan pengunjung bandara atas ketidaknyamanan akibat dampak dari adanya genangan air. (SaBah/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

PKPU HI Serahkan Bantuan Makanan Untuk Korban Banjir Solok

Figure
Organization