Topic
Home / Berita / Agenda Umat / UNS Menulis Alquran, 11 Kali Khatam Bersama 6600 Mahasiswa

UNS Menulis Alquran, 11 Kali Khatam Bersama 6600 Mahasiswa

Backdropdakwatuna.com – Menandai dimulainya tahun akademik 2015/2016, Biro Asistensi Mata kuliah Umum Agama Islam Universitas Sebelas Maret (Biro AAI UNS) mengajak ribuan mahasiswa baru untuk bersama-sama menulis Alquran.

Bekerjasama dengan yayasan Indonesia menulis Alquran kegiatan ini akan berlangsung pada Sabtu 29 Agustus 2015 di Masjid Nurul Huda UNS. Menghadirkan sekitar 6600 peserta yang merupakan mahasiswa baru UNS Strata 1 dan Diploma 3, peserta akan diajak untuk lebih dekat dengan Alquran lewat kegiatan menulis Alquran atau yang dikenal dengan istilah “Khotmil Qur’an bil Qolam”. Metode ini dikembangkan oleh yayasan Indonesia Menulis Alquran. Lewat metode ini pengajaran Alquran akan bisa terasa lebih mudah. Metode yang dipakai adalah dengan cara menulis Alquran dengan metode follow the line.

UNS menjadi Perguruan Tinggi pertama yang menyelenggarakan kegiatan menulis Alquran secara berjamaah ini. Kegiatan yang akan dihadiri oleh Rektor UNS Prof. DR. Ravik Karsidi, MS ini juga akan diisi tausiyah oleh DR. Haidar Nashir Ketua Umum PP Muhammadiyah dan Irjenpol (purn) Anton Tabah dari Majelis Ulama Indonesia pusat.

Dengan tema “Bersama AAI menjadi Pribadi Qur’ani”, diharapkan para mahasiswa UNS dapat membekali dirinya dengan nilai-nilai Qur’an dalam setiap aktifitas kehidupan di Kampus dan dalam kehidupan bermasyarakat nantinya. Sehingga akan melahirkan pribadi-pribadi yang tidak hanya cendekia berwawasan keilmuan, namun juga memiliki bekal keimanan dan ketaqwaan. (Suwarto/sbb/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lahir dan besar di Jakarta, Ayah dari 5 orang Anak yang hobi Membaca dan Olah Raga. Setelah berpetualang di dunia kerja, panggilan jiwa membawanya menekuni dunia membaca dan menulis.

Lihat Juga

Perlunya Belajar Tafsir Al-Qur’an Bagi Setiap Muslim

Figure
Organization