Topic
Home / Berita / Nasional / (Video) Perempuan Cahaya dalam Film “Ketika Mas Gagah Pergi”

(Video) Perempuan Cahaya dalam Film “Ketika Mas Gagah Pergi”

dakwatuna.com – “Indah, cantik, anggun tak terkira. Jangan pernah tipu daya menjauhkan kita dari surga Sang Pencipta. Dia bilang hijab tak akan pernah mengukung tetapi justru memerdekakan. Aku menyebutnya ‘Perempuan Cahaya'”, demikianlah kutipan dari salah satu Teaser film Ketika Mas Gagah Pergi (KMGP).

Teaser yang diunggah ke YouTube oleh Helvy Tiana Rosa pada tanggal 19 Agustus 2015 tersebut merupakan teaser yang menampilkan salah satu karakter utama pada film KMGP, yaitu Nadia Hayuningtyas. Sosok Nadia ini diperankan oleh Izzah Ajrina seorang jilbaber berprestasi dari Surabaya.

Beberapa pemeran film KMGP bersama Helvy Tiana Rosa. (kmgpthemovie.com)
Beberapa pemeran film KMGP bersama Helvy Tiana Rosa. (kmgpthemovie.com)

Selain Izzah, pemeran utama pada KMGP yaitu Hamas Syahid yang memerankan mas Gagah, Aquino Umar memerankan Gita, dan Masaji Wijayanto memerankan Yudi

KMGP awalnya adalah sebuah cerita remaja yang pertama kali ditulis oleh Helvy Tiana Rosa dalam bentuk cerpen sebagai tugas mata kuliah Sastra Populer 1992 di Fakultas Sastra UI, demikian seperti dikutip dari sastrahelvy.com. Cerpen KMGP dimuat pertama kali pada bulan September 1993 di Majalah Annida dan terbit sebagai buku bersama kisah-kisah yang ditulis Helvy yang lain pada tahun 1997 dengan Penerbit Pustaka Annida.

Kini buku KMGP sudah cetak ulang 39 kali oleh tiga penerbit dan diperkirakan telah dibaca jutaan orang. (dakwatuna/hdn)

Redaktur:

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization